Gara-gara Hudson-Odoi, Sarri Semprot Bayern
Dimas Ardi Prasetya | 11 Januari 2019 21:50
Bola.net - - Manajer Chelsea Maurizio Sarri menuding Bayern Munchen tak respek kepada The Blues terkait pendekatannya pada Callum Hudson-Odoi.
Belakangan ini kabar ketertarikan Bayern pada winger berusua 18 tahun itu muncul bertubi-tubi. Awalnya mereka sempat disebut menggodanya pindah ke Allianz Arena musim depan dengan menawarkan jersey nomor 10.
Selain itu, mereka juga disebut telah menawar pemain asli Inggris tersebut sebanyak dua kali. Tawaran pertama bernilai 20 juta pounds dan yang kedua sebesar 35 juta pounds.
Bahkan pihak Bayern akhirnya secara terbuka mengaku mereka memang meminati Hudson-Odoi. Beberapa penggawa Chelsea sempat angkat bicara dan berharap juniornya itu bertahan di Stamford Bridge.
Sarri Kesal
Pendekatan Bayern pada Hudson-Odoi itu lama-lama membuat Sarri kesal. Ia merasa bahwa raksasa asal Bavaria itu tidak menaruh hormat pada Chelsea.
"Saya pikir itu tidak profesional karena mereka berbicara tentang seorang pemain yang sedang terikat kontrak di Chelsea," ketusnya seperti dilansir Sky Sports.
"Saya rasa, mereka tidak menghormati klub kami. Saya tidak tahu harus berkata apa, saya tidak tahu situasinya," ujar Sarri.
Perkembangan Hudson-Odoi
Dalam kesempatan yang sama, manajer asal Italia ini memberikan perkembangan terkait performa Hudson-Odoi. Menurutnya, sejauh ini anak muda tersebut telah menunjukkan bahwa ia mampu terus tampil lebih baik dari sebelumnya.
"Saya sangat, sangat senang dengan sang pemain karena pemain ini penampilannya makin membaik," serunya.
"Ia banyak berkembang di fase pertahanan dan sekarang ia perlu meningkatkan kemampuannya dalam beberapa gerakan tanpa bola," tuturnya.
"Ia bekerja sangat baik saat ini, jadi saya senang dengan dirinya dan saya ingin memilikinya di masa depan," tegas Sarri.
Berita Video
Berita video pembalap para cycling Indonesia, M. Fadli, mengungkapkan beberapa hal yang membuatnya berhasil meraih medali emas di Asian Track Cycling Championships 2019.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea Dinilai Berjudi Besar Jika Datangkan Callum Wilson
Liga Inggris 10 Januari 2019, 21:40 -
Cari Striker Baru, Chelsea Disarankan Coba Gaet Kryzstof Piatek
Liga Inggris 10 Januari 2019, 21:20 -
Ketimbang Callum Wilson, Chelsea Disarankan Gaet Marko Arnautovic
Liga Inggris 10 Januari 2019, 21:00 -
Demi Chelsea, Edinson Cavani Tolak Tawaran Menggiurkan Dari Tiongkok
Liga Inggris 10 Januari 2019, 19:40 -
Chelsea Memang Tertarik untuk Boyong Pereyra
Liga Inggris 10 Januari 2019, 18:48
LATEST UPDATE
-
Masa Depan Son Heung-min di Tottenham: Saatnya Pikirkan Regenerasi?
Liga Inggris 20 Maret 2025, 12:15 -
Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
Liga Inggris 20 Maret 2025, 11:56 -
Dari La Masia ke London: Perjalanan Marc Cucurella dan Masa Depannya
Liga Inggris 20 Maret 2025, 11:45 -
Der Panzer Menggedor Gerbang San Siro
Piala Eropa 20 Maret 2025, 11:36 -
Portugal Bersiap Meruntuhkan Tembok Denmark
Piala Eropa 20 Maret 2025, 11:27
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40