Gantikan De Gea, Victor Valdes Dinilai Sempurna Untuk MU

Editor Bolanet | 19 Mei 2015 03:10
Gantikan De Gea, Victor Valdes Dinilai Sempurna Untuk MU
Victor Valdes dinilai cocok sebagai kiper utama MU (c) AFP
- Masa depan kiper utama Manchester United, David De Gea  belum menemui kejelasan. Kontraknya memang masih akan berlangsung hingga tahun depan, dan Louis van Gaal sendiri memastikan pihak klub sudah memberi penawaran kontrak baru pada penjaga gawang Spanyol tersebut.

Tidak bisa memberi jaminan De Gea akan bertahan di Old Trafford, van Gaal sempat menyatakan dirinya sudah tahu siapa sosok yang pas sebagai pengganti De Gea, bila memang mantan kiper Atletico itu hengkang.

Mengomentari situasi yang terjadi, mantan kiper United, Raimond van der Gouw menilai Victor Valdes adalah sosok yang tepat sebagai pengganti De Gea. Bahkan van der Gouw yang bermain untuk Setan Merah dalam periode 1996-2002, sedikit membandingkan Valdes dengan van der Sar.

Valdes sudah sangat mengetahui seluk beluk sepak bola dan dari caranya bermain, ia adalah kiper yang sempurna bagi United. Ia masih bisa bermain tiga hingga empat tahun lagi di tim papan atas. Van der Sar tetap bisa bermain (dengan usianya saat itu) dan melakukan pekerjaan yang sangat bagus. ujarnya pada BBC Sport.

The Red Devils sendiri menampung Valdes yang karena cederanya tidak mendapat klub setelah dilepas Barcelona. Kiper 33 tahun itu melakoni debut saat United menjamu (17/05) yang berkesudahan dengan skor 1-1. [initial]

 (bbc/dct)