Gagal Rekrut Tammy Abraham, Bukti Arsenal Memang Bermasalah
Richard Andreas | 9 September 2021 04:30
Bola.net - Nama Arsenal sempat disebut sebagai calon klub baru Tammy Abraham yang akan meninggalkan Chelsea. Sayangnya, The Gunners tampak kalah bersaing sejak awal.
Chelsea tidak terlalu aktif di bursa transfer kemarin. Namun, Thomas Tuchel membuat satu perubahan penting dengan melepas Tammy dan mendatangkan Romelu Lukaku.
Ketika gosip penjualan Tammy pertama kali muncul, Arsenal jadi klub pertama yang namanya dikait-kaitkan. Namun, perlahan-lahan nama Arsenal tercoret dengan sendirinya karena kalah bersaing.
Tammy didekati AS Roma dan akhirnya hengkang ke Italia. Di sana, dia menemukan permainan terbaiknya di bawah Jose Mourinho.
Salah penilaian
Melihat Tammy justru bergabung dengan Roma, bukan Arsenal, membuat Kevin Campbell terheran-heran. Analis Premeier League ini merasa Arsenal membuat kesalahan dalam strategi transfer mereka.
Campbell heran mengapa Arsenal tidak memperkuat lini serang. Padahal, menurutnya Tammy bakal jadi pemain sempurna untuk Arsenal musim ini.
"Sejujurnya, ada banyak hal yang ingin saya katakan! Di mata saya, dia [Tammy] tampaknya sudah dibebaskan [di Roma]," kata Campbell di Express.
"Kekangnya telah dilepaskan. Dia sungguh merepotkan, dan dia bisa melkaukan itu di liga mana pun."
Kesalahan Arsenal
Menurut Campbell, Tammy adalah striker yang tepat untuk mengatasi masalah Arsenal sekarang. Sebab itu, dia terheran-heran melihat Arsenal telah membuat kesalahan penilaian hingga kehilangan Tammy.
"Saya benar-benar yakin Arsenal melewatkan kesempatan ini, sebab mereka masih belum punya pemain di ujung lapangan dengan kehadiran fisik yang tangguh," lanjut Campbell.
"Abraham sudah jadi masalah bagi tim-tim lawan hanya dengan berdiam di lini serang."
"Ini kesalahan penilaian yang besar, saya heran Arsenal tidak berusaha mengejar dia," tutupnya.
Sumber: Express
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- Mengenang Momen Ketika Cristiano Ronaldo Nyaris Dibuat Menangis Oleh Sir Alex
- Asyik! Arsenal Sudah Temukan Calon Pengganti Aubameyang
- Mengapa Manchester United Tak Lagi Ngebet Mengejar Declan Rice?
- Cristiano Ronaldo adalah 'Moodbooster' Manchester United untuk Meraih Gelar
- Fabinho Peringatkan Liverpool Soal Leeds United: Sulit dan Berat
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Makin Meriah! Kessie Kini Juga Diburu Chelsea, PSG Kirim Penawaran Baru
Liga Italia 8 September 2021, 22:18 -
PSSI Brasil Aktifkan '5 Days Rule', Big 4 EPL Terkena Imbasnya
Liga Inggris 8 September 2021, 19:20 -
Bukan ke Real Madrid, Antonio Rudiger Bakal Gabung Klub Ini
Liga Inggris 8 September 2021, 18:40 -
Juventus Sleding Chelsea dalam Transfer Aurelian Tchouameni
Liga Italia 8 September 2021, 18:20 -
Saingi Chelsea dan Liverpool, Manchester United Juga Kejar Jude Bellingham
Liga Inggris 8 September 2021, 18:00
LATEST UPDATE
-
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45 -
Timnas Argentina Berjarak Satu Poin dari Piala Dunia 2026
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:32 -
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39