Gagal ke Liverpool, Nabil Fekir Gabung Real Madrid Musim Depan?
Serafin Unus Pasi | 11 Maret 2020 18:40
Bola.net - Sebuah kabar mengejutkan datang dari Nabil Fekir. Pemain Real Betis itu diberitakan akan bergabung dengan Real Madrid musim depan.
Fekir sendiri sebenarnya sempat menjadi rebutan beberapa tim top Eropa. Ia dua musim beruntun dikaitkan dengan raksasa EPL, Liverpool.
Namun pada musim panas kemarin, eks pemain Lyon itu membuat sebuah keputusan besar. Ia memilih bergabung dengan klub Real Betis yang bisa dikatakan bukan tim besar di Spanyol.
Don Balon mengklaim bahwa kebersamaan Fekir dan Betis tidak akan berlangsung lama. Pasalnya sang playmaker dirumorkan tengah dilirik oleh Real Madrid.
Simak rencana transfer Real Madrid untuk Fekir di bawah ini.
Permainan Apik
Menurut laporan tersebut, tim pelatih Real Madrid cukup impresif dengan aksi Fekir di La Liga musim ini.
Sang playmaker menjadi pemain andalan di skuat Real Betis. Ia tercatat berhasil mengemas tujuh gol dan enam assist bagi Verdiblancos musim ini.
Itulah mengapa Fekir dinilai bakal menjadi aset yang bagus untuk timnya sehingga manajemen Madrid ingin memboyongnya.
Harga Mahal
Namun Real Madrid diyakini akan sedikit kesulitan untuk memboyong Fekir di musim panas nanti.
Real Betis ogah melepas sang striker. Hal ini dikarenakan mereka menganggap pemain 26 tahun itu adalah pemain yang sangat krusial bagi tim mereka.
Untuk itu pihak Betis diberitakan akan mematok harga sekitar 90 juta Euro untuk menghalau niatan Real Madrid untuk memboyong sang gelandang serang.
Kontrak Panjang
Kontrak Fekir di Betis sendiri memang tergolong masih cukup panjang.
Sang playmaker akan aktif menjadi pemain Betis hingga tahun 2023 mendatang.
(Don Balon)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lawan Manchester City, Real Madrid tak Akan Diperkuat Courtois
Liga Spanyol 10 Maret 2020, 22:18 -
Real Madrid Hubungi Mauricio Pochettino, Ada Apa Gerangan?
Liga Spanyol 10 Maret 2020, 21:40 -
Toni Kroos Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 10 Maret 2020, 20:30 -
Achraf Hakimi Ungkapkan Rasa Terima Kasihnya pada Zidane
Bundesliga 10 Maret 2020, 19:51
LATEST UPDATE
-
Reaksi Bijak Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Dipermak Australia 1-5
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:18 -
Vinicius, Raphinha, Rodrygo: Perburuan Bintang Baru Brasil Pasca Neymar
Amerika Latin 21 Maret 2025, 06:34 -
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40