Gabung MU, Gaji Daniel James Naik 17 Kali Lipat
Serafin Unus Pasi | 9 Juni 2019 19:00
Bola.net - - Sebuah fakta menarik terungkap mengenai fakta perekrutan Daniel James oleh Manchester United. Winger Swansea City itu diberitakan mengalami kenaikan gaji yang sangat signifikan karena bergabung dengan Setan Merah.
Pada hari Jumat (7/6) kemarin, Manchester United mengumumkan pembelian pertama mereka musim ini. Mereka resmi mengamankan jasa winger Swansea City, Daniel James.
Pemain berusia 21 tahun tersebut akan resmi diperkenalkan sebagai pemain United pada minggu depan. Ia saat ini masih membela Timnas Wales dalam ajang kualifikasi Euro 2020.
Dilansir The Daily Mail, James sendiri mendapatkan keuntungan besar dengan bergabung dengan United. Ia dikabarkan mendapatkan kenaikan gaji yang sangat besar di Old Trafford.
Berapa besaran gaji yang diterima sang winger? Scroll berita ini ke bawah untuk mengetahuinya.
Naik Pesat
Menurut laporan tersebut, James masih termasuk kategori pemain muda di Swansea City. Untuk itu ia hanya mendapatkan gaji sebesar empat ribu pounds per pekan selama membela The Swans.
Namun usai sepakat pindah ke Old Trafford, James mendapatkan kenaikan gaji yang sangat signifikan. Ia disebut mendapatkan gaji sebesar 67 ribu pounds per pekan di Old Trafford.
Angka itu nyaris 17 kali lipat gaji yang ia terima di Swansea. Untuk itu tidak heran sang pemain benar-benar antusias pindah ke Setan Merah.
Bukan yang Terakhir
Daniel James diyakini bukan pemain terakhir yang akan bergabung dengan Manchester United. Setan Merah disebut masih akan belanja beberapa pemain lagi dalam waktu dekat.
Ada empat posisi yang diberitakan akan dikejar oleh United di musim panas ini. Mereka berencana membeli striker baru, seorang gelandang tengah, seorang bek kanan dan juga bek tengah yang baru.
Solskjaer diberitakan ingin keempat pemain itu sudah bergabung dengan skuat United sebelum tanggal 1 Juli 2019, agar ia bisa mulai mengintegrasikan para pemain itu dengan sesi pra musimnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Layangkan Tawaran Final untuk Juan Mata
Liga Inggris 8 Juni 2019, 23:00 -
Terungkap, Daniel James Hanyalah Plan B Manchester United
Liga Inggris 8 Juni 2019, 20:40 -
James Maddison Diklaim Jadi Jawaban Atas Masalah Manchester United
Liga Inggris 8 Juni 2019, 20:20 -
Manchester United Tawarkan Kontrak Baru untuk Andreas Pereira
Liga Inggris 8 Juni 2019, 20:00 -
Aaron Wan-Bissaka Diklaim Sempurna untuk Manchester United
Liga Inggris 8 Juni 2019, 19:00
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39