Fix PHP, AC Milan Setop Perburuan Hakim Ziyech
Abdi Rafi Akmal | 12 Agustus 2022 05:52
Bola.net - Malang betul nasib Hakim Ziyech. Gelandang Chelsea ini dipastikan tidak akan bergabung dengan AC Milan di musim panas.
Ziyech sejatinya telah menunggu hampir sebulan lamanya terhadap pendekatan resmi Milan. Namun, penantian tersebut tidak terbalas.
Jurnalis Marco Conterio mengabarkan bahwa Milan dengan tegas menarik diri dari perburuan Ziyech. Rossoneri tidak akan melanjutkan pendekatannya terhadap pemain berusia 29 tahun itu.
Keputusan tersebut dirasa merugikan Ziyech. Sejak lama, pemain timnas Maroko itu sangat ingin pergi dari Chelsea karena sudah merasa tidak betah.
Sudah Dapat Gelandang
Dalam laporan lain, Sportbible menjelaskan bahwa keputusan Milan menarik diri dari perburuan Ziyech karena sudah dapat gelandang baru.
Pemain yang dimaksud adalah Charles De Ketelaere dari Club Brugge. Pemain berusia 21 tahun itu memang jadi prioritas transfer Milan sejak lama.
Sementara itu, Ziyech hanya disiapkan sebagai opsi cadangan apabila De Ketelaere gagal didatangkan ke San Siro.
Ketinggalan
Ziyech ketinggalan menyusul rekan-rekannya yang lebih dulu keluar dari Chelsea karena sudah merasa tidak bahagia di dalam skuad The Blues.
Romelu Lukaku yang paling pertama pergi dengan status pinjaman selama satu musim ke Inter Milan. Sedangkan Timo Werner baru saja diresmikan RB Leipzig secara permanen.
Otomatis, satu-satunya pemain tidak bahagia yang masih berada di skuad Chelsea saat ini adalah Ziyech. Ia ingin keluar dari Chelsea sejak sebelum tur pramusim ke Amerika Serikat.
Cari Opsi Lain
Dalam laporan yang sama, Ziyech kabarnya akan segera mengeksplorasi opsi lain. Meskipun kini dia harus bertindak cepat lantaran bursa transfer akan ditutup tiga minggu lagi.
Chelsea bahkan sudah bersedia melepasnya semenjak tidak memasukkan nama Ziyech di dalam pemain cadangan saat Chelsea menang 1-0 atas Everton di laga perdana Liga Inggris 2022/2023.
Ziyech dilaporkan sedikit frustrasi lantaran peminat terbesarnya adalah Milan. Belum ada klub lain yang muncul di radar untuk menggunakan servisnya.
Sumber: Sportbible, Marco Conterio
Bacaan Menarik Lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Masih Ingat Willian? Dia Bakal Comeback ke EPL loh!
Liga Inggris 11 Agustus 2022, 23:00 -
Pengganti Christensen, Chelsea Ambil Bek dari Divisi Tiga Inggris?
Liga Inggris 11 Agustus 2022, 21:59 -
Hubungi Todd Boehly, Bos Chelsea Minta Dibelikan Pemain Ini
Liga Inggris 11 Agustus 2022, 17:40 -
Starting XI Pemain Termahal di Premier League: Dari Kepa Hingga Lukaku
Liga Inggris 11 Agustus 2022, 16:32
LATEST UPDATE
-
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00 -
Diincar MU, Striker Eintracht Frankfurt Itu Siap Pindah Klub
Liga Inggris 22 Maret 2025, 20:28 -
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39