Final Carabao Cup, Chelsea Asah Eksekusi Penalti
Serafin Unus Pasi | 24 Februari 2024 18:40
Bola.net - Manajer Chelsea, Mauricio Pochettino membeberkan bahwa timnya sudah mempersiapkan diri untuk semua kemungkinan yang terjadi di final Carabao Cup nanti. Termasuk ia mempersiapkan timnya untuk menghadapi babak adu penalti.
Chelsea akan bermain di Wembley pada hari Minggu (25/2/2024) malam nanti. Mereka akan berhadapan dengan Liverpool di partai final FA Cup 2032/2024.
Pertandingan final ini diprediksi akan berjalan dengan sengit. Tidak sedikit yang memprediksi bahwa laga ini akan ditentukan di babak adu penalti.
Pochettino menyebut bahwa timnya sudah mempersiapkan diri untuk kemungkinan tersebut. Ia membeberkan bahwa Chelsea beberapa hari terakhir mengasah kemampuan penalti mereka.
Simak komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Persiapan Khusus
Menurut Pochettino, timnya memiliki persiapan khusus untuk babak adu penalti nanti. Ia menyebut tekanan di babak adu penalti nanti bakal sangat besar sehingga perlu persiapan khusus untuk menghadapi situasi tersebut.
"Kami selalu berlatih penalti di setiap minggu. Namun untuk kali ini situasinya akan berbeda," ungkap Pochettino.
"Beberapa pelatih mengatakan bahwa anda tidak bisa menduplikasi tekanan yang ada di pertandingan ke sesi latihan, namun kami mencoba untuk menerapkan itu di sesi latihan penalti kami."
Sudah Tentukan Kiper
Jelang laga ini, ada satu pertanyaan besar terkait Chelsea yaitu siapa penjaga gawang mereka di partai final ini.
Robert Sanchez dilaporkan sudah pulih dari cedera sementara Djordje Petrovic lagi tampil apik-apiknya bersama Chelsea. Pochettino menyebut bahwa ia sudah menentukan siapa kiper yang akan tampil di laga ini.
"Ya, saya sudah menentukan siapa yang akan bermain di pertandingan nanti. Saya sudah 99% yakin dengan pilihan saya," pungkasnya.
Rekor Buruk
Chelsea sendiri punya rekor buruk saat berhadapan dengan Liverpool.
Mereka tidak pernah menang menghadapi The Reds di enam pertemuan terakhir kedua tim.
Klasemen Premier League
(Football London)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Belinya Mahal tapi Jadi Beban Tim, Chelsea Putuskan Jual Mykhaylo Mudryk
Liga Inggris 23 Februari 2024, 19:45 -
Liverpool Diprediksi Menang Tipis atas Chelsea di Final Carabao Cup, Ini Skornya
Liga Inggris 23 Februari 2024, 11:38 -
Prediksi Chelsea vs Liverpool 25 Februari 2024
Liga Inggris 23 Februari 2024, 09:35
LATEST UPDATE
-
Target Ambisius Erick Thohir: Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 20 Maret 2025, 03:58 -
MU dan Man City Dihantam Skandal Pemalsuan Usia Pemain Akademi
Liga Inggris 19 Maret 2025, 23:03 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 19 Maret 2025, 22:45 -
Jamu Timnas Indonesia, Pelatih Australia Waspadai Pemain Natusalisasi Garuda
Tim Nasional 19 Maret 2025, 21:26 -
Anti Imbang! Timnas Indonesia Targetkan Kemenangan di Kandang Australia
Tim Nasional 19 Maret 2025, 21:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40 -
6 Calon Pengganti Thiago Motta di Juventus
Editorial 19 Maret 2025, 11:59 -
Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
Editorial 18 Maret 2025, 16:58 -
Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
Editorial 18 Maret 2025, 15:56