Ferguson: Rivalitas MU Dan Arsenal Buat Premier League Populer
Yaumil Azis | 30 April 2018 14:27
Bola.net - - Mantan pelatih MU, Sir Alex Ferguson, mengatakan bahwa The Red Devils punya banyak rival di Premier League. Namun, ia menyatakan bahwa pertarungannya dengan Arsenal di bawah asuhan Arsene Wenger membuat kompetisi tersebut menjadi terkenal.
Seperti yang diketahui, keduanya merupakan sosok yang mengisi jabatan pelatih di klubnya masing-masing dalam waktu yang cukup lama. Wenger, hingga saat ini, telah melatih Arsenal selama 22 tahun. Sedangkan Ferguson pernah menukangi MU selama 27 tahun.
Ferguson sendiri telah melepas jabatannya dari MU pada tahun 2013 yang lalu. Dan baru-baru ini, Wenger mengikuti jejak pria asal Skotlandia tersebut dan menyatakan mundur dari Arsenal pada akhir musim nanti.
Dalam wawancaranya bersama United Review, Ferguson menjelaskan bahwa rivalitas kedua tim menjadi daya tarik publik internasional pada saat itu. Meskipun ia mengakui rival MU tak hanya Arsenal saja.
Saya tahu rivalitas sedikit berubah dengan Man City yang bermain baik, tapi melawan City, Arsenal, Liverpool, Chelsea, dan Tottenham adalah pertandingan yang ingin diikuti oleh para pemain Manchester United, ucap Ferguson.
Mereka adalah klub yang hebat dan berkompetisi dengan fantastis di Premier League sekarang, tapi United melawan Arsenal adalah pertandingan yang hebat. Itulah yang membuat Premier League terkenal, tandasnya.
Kedua sosok tersebut telah bertemu sebanyak 49 kali. Di mana Wenger mencatatkan total 16 kemenangan, 10 hasil imbang, serta 23 kali kekalahan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ferguson: MU vs Arsenal Membuat Premier League Hebat
Liga Inggris 29 April 2018, 22:34 -
Pogba Disuruh Carrick untuk Tiru Lampard
Liga Inggris 29 April 2018, 20:48 -
Pogba Sebut Hubungannya dengan Mourinho Sangat Bagus
Liga Inggris 29 April 2018, 20:20 -
Terinspirasi Wenger, Mourinho Akan Melatih Sampai Tua
Liga Inggris 29 April 2018, 16:08 -
Mourinho: Saya Kenang Wenger Sebagai Manajer Invincibles
Liga Inggris 29 April 2018, 09:32
LATEST UPDATE
-
Gaji Igor Tudor di Juventus Terungkap
Liga Italia 24 Maret 2025, 17:12 -
Prediksi Timnas Indonesia vs Bahrain 25 Maret 2025
Tim Nasional 24 Maret 2025, 16:51 -
Semangat Membara Joey Pelupessy: Demi Garuda, juga Demi Keluarga!
Tim Nasional 24 Maret 2025, 16:27 -
Jadwal Pertandingan Pekan 23 NBA 2024/2025 di Vidio
Basket 24 Maret 2025, 16:20 -
Jadwal Siaran Langsung WorldSBK Portugal 2025 di Vidio, 28-30 Maret 2025
Otomotif 24 Maret 2025, 16:07 -
Prediksi Venezuela vs Peru 26 Maret 2025
Amerika Latin 24 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Kolombia vs Paraguay 26 Maret 2025
Amerika Latin 24 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Chile vs Ekuador 26 Maret 2025
Amerika Latin 24 Maret 2025, 15:57
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23