Ferguson Mengklaim Dirinya Sudah Diincar FA

Editor Bolanet | 26 Januari 2013 18:35
Ferguson Mengklaim Dirinya Sudah Diincar FA
Sir Alex Ferguson balik menyerang FA. (c) AFP
- Manajer Manchester United, Sir Alex Ferguson melancarkan serangan pada Asosiasi Sepakbola Inggris (FA) yang dirasa sudah mengincar dirinya.

Ferguson terancam sanksi FA setelah ia kedapatan mengecam kepemimpinan wasit usai Setan Merah ditahan 1-1 akhir pekan lalu. Namun ia merasa FA punya agenda khusus pada dirinya.

Saya pikir ini lebih tentang saya ketimbang apa yang saya katakan. Apakah saya merasa itu tak fair atau tidak sesungguhnya bukan masalah untuk mereka, kecamnya sebagaimana dikutip The Sun.

Ferguson merasa dirinya tak bersalah karena mempertanyakan performa hakim garis pada laga di White Hart Lane tersebut. Tapi Anda tahu FA, kan? Anda tak pernah tahu (apa yang bakal terjadi), ini adalah hal semacam itu, imbuhnya.

Bahkan saat ditanya apakah ia bakal lolos dari sanksi FA, pria asal Skotlandia itu menjawab enteng, Saya tak akan bertaruh pada hal itu.   (sun/row)