Ferdinand: Liga Champions Bakal Bebani Liverpool

Editor Bolanet | 21 Agustus 2014 16:32
Ferdinand: Liga Champions Bakal Bebani Liverpool
Liverpool diprediksi bakal terbebani Liga Champions. (c) AFP
- Bek sentral , Rio Ferdinand merasa jika komitmen di Liga Champions musim depan bakal menguras energi sehingga sang rival tak bakal segarang musim lalu di Premier League.

The Reds memaksa perebutan gelar juara liga musim kemarin berlangsung sengit hingga pekan final sebelum merelakan mahkota juara direbut Manchester City. Namun Ferdinand tak yakin anak asuh Brendan Rodgers bakal tetap menakutkan.

Masalah terbesar Liverpool adalah untuk sebagian besar pemain mereka, inilah kali pertama mereka bermain di Liga Champions. Mereka tak terbiasa dengan volume permainan yang harus mereka mainkan sekarang, dan mereka punya banyak pemain baru yang harus membiasakan diri dengan cara hidup yang baru, yakinnya.

Ferdinand sendiri tetap menjagokan bekas klubnya, Manchester United menjadi kampiun Premier League musim ini ketimbang City sebagai juara bertahan ataupun dan yang sudah memperkuat diri dengan apik di bursa musim panas. [initial]

 (spo/row)