Ferdinand: Latihan Ala Conte Biasa Saja, Membosankan
Rero Rivaldi | 27 Maret 2017 11:20
Bola.net - - Rio Ferdinand mengatakan bahwa orang-orang di mengatakan bahwa metode latihan yang diusung Antonio Conte biasa saja.
Conte memberikan pencerahan di Chelsea sejak ia datang ke klub di musim panas. Manajer Italia membantu klub duduk di puncak klasemen dengan keunggulan 10 angka dan juga masuk semifinal Piala FA.
Sukses yang ia raih tak terlepas dari perubahan formasi yang ia terapkan di sesi latihan. Dan meski metode Conte sudah bekerja dengan baik di Chelsea, Ferdinand mengatakan bahwa beberapa latihan yang digelar sang manajer cenderung membosankan.
Kunci untuk memainkan 3-4-3 adalah dengan repetisi, repetisi, repetisi. Chelsea memainkannya dengan baik karena Antonio Conte terus menggunakan repetisi untuk melatih fase permainan, manajemen, dan menjaga bentuk tim. Dari orang-orang yang saya kenal di Chelsea, kabarnya sesi latihan yang ia gelar cukup biasa, tutur Ferdinand di Express.
Para pemain mulanya berpikir: 'Apa ini?' Mereka ingin menikmati latihan, namun dia meminta mereka bermain melawan bayangan, melatih pengambilan posisi tergantung situasi. Dia akan menghentikan semua dan menjelaskan pada anda.
Ada sesi selama 30-40 menit yang bisa amat membosankan, namun ketika para pemain melihat itu bekerja, dan gambaran yang ia berikan di latihan terjadi di pertandingan, mereka percaya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diego Costa Ungkap Kekagumannya Pada Mbappe
Liga Champions 26 Maret 2017, 22:01 -
Ditawari Neymar, Conte Malah Pilih Morata
Liga Inggris 26 Maret 2017, 15:51 -
Ternyata Ini Alasan Niklas Sule Tolak Chelsea
Liga Inggris 26 Maret 2017, 00:01 -
Ballack: Saya Terkesan dengan Kerja Conte di Chelsea
Liga Inggris 25 Maret 2017, 21:40 -
Agen Brozovic: Ada Kontak dengan Klub Inggris
Liga Inggris 25 Maret 2017, 21:20
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39