Fabregas Masih Harus Absen Bela Chelsea Lebih Lama

Editor Bolanet | 5 Februari 2015 14:40
Fabregas Masih Harus Absen Bela Chelsea Lebih Lama
Cesc Fabregas. (c) AFP
- Cesc Fabregas diperkirakan masih bakal absen membela , setidaknya untuk dua pertandingan mendatang.

Fabregas mengalami cedera hamstring dan ia sudah absen kala The Blues bermain imbang 1-1 dengan Manchester City di Premier League pekan lalu.

Laporan yang diturunkan oleh Daily Mail mengklaim bahwa sang gelandang sepertinya tidak bakal kembali tepat waktu untuk bisa tampil di laga melawan Aston Villa akhir pekan ini. Selain itu, kondisinya juga masih diragukan untuk bisa turun di duel Everton pekan berikutnya.

Chelsea sendiri kini tengah berada di puncak klasemen sementara Premier League, dengan keunggulan lima poin atas City. [initial]

 (tdm/rer)