Fabregas Anggap Wenger Sebagai Ayahnya
Asad Arifin | 18 September 2017 03:06
Bola.net - - Cesc Fabregas mengaku punya sebuah ikatan emosional yang kuat dengan mantan pelatihnya, Arsene Wenger. Bahkan, Fabregas mengaku bahwa Wenger tidak ubahnya seperti ayahnya sendiri.
Fabregas bermain untuk Arsenal mulai tahun 2003, saat usianya baru 16 tahun. Ia berada di bahwa asuhan Wenger selama delapan tahun sebelum kemudian memutuskan untuk balik ke Barcelona pada tahun 2011. Durasi yang cukup panjang.
Karena itu, Fabregas merasa bahwa Wenger jadi sosok yang spesial baginya. Bahkan, meski kini sudah tidak lagi menjadi pelatihnya.
Saya mencintai Wenger, pria itu. Saya juga mencintainya sebagai pelatih. Saya selalu bilang bahwa dia seperti ayah untuk saya dan dia akan selalu seperti itu, ucap Fabregas dikutip dari Soccerway.
Saya tidak akan menyebutnya seperti seorang pacar lama. Lebih dari itu, karena terkadang pacar bisa kehilangan koneksi, Anda bisa tidak merasakan apapun selama bertahun-tahun, tegasnya.
Fabregas juga menegaskan bahwa, saat pindah dari Barca, sebenarnya opsi pertamanya adalah bergabung lagi dengan Arsenal. Ia ingin balik ke Arsenal. Juga ada klausul yang mengharuskan Barca melepasnya ke Arsenal jika ada tawaran yang masuk.
Beberapa minggu lewat, Arsenal tidak memberi respon, tidak ada kontak dengan saya maupun pihak lain. Saya simpulkan mereka sudah punya cukup banyak pemain, dan kemudian tawaran Chelsea saya ambil, tandas pemain berusia 30 tahun.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Chelsea vs Arsenal: Skor 0-0
Liga Inggris 17 September 2017, 21:23 -
Mourinho: MU Serobot Lukaku dari Chelsea Karena Mau Bayar Mahal
Liga Inggris 17 September 2017, 16:19 -
Wenger Belum Tentukan Formasi Lawan Chelsea
Liga Inggris 17 September 2017, 08:00 -
Mourinho Dianggap Tak Tahu Sopan Santun, Cibir Taktik Conte
Liga Inggris 17 September 2017, 05:00 -
Lukaku Dianggap Lebih Impresif Ketimbang Morata
Liga Inggris 16 September 2017, 23:20
LATEST UPDATE
-
Tuchel Evaluasi Rashford dan Foden: Mereka Tahu Saya Menghargai Usaha
Piala Dunia 24 Maret 2025, 12:15 -
Jadi Obsesi Deco, Barcelona Kepincut Bek Kanan AS Monaco
Liga Spanyol 24 Maret 2025, 12:15 -
Chelsea Harus Bayar 5 Juta Pounds ke MU Jika Batalkan Transfer Jadon Sancho
Liga Inggris 24 Maret 2025, 12:00 -
Perburuan Victor Osimhen: Juventus, PSG, dan MU Berebut Striker Napoli
Liga Italia 24 Maret 2025, 11:45 -
3 Pemain Bahrain yang Pernah Bikin Gol ke Gawang Timnas Indonesia
Tim Nasional 24 Maret 2025, 11:20
LATEST EDITORIAL
-
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12