Ezequiel Garay Kembali Terhubung ke Old Trafford

Editor Bolanet | 12 Juli 2013 18:40
Ezequiel Garay Kembali Terhubung ke Old Trafford
Ezequiel Garay kembali dikaitkan dengan Manchester United. © AFP
- Nama defender , Ezequiel Garay kembali dikaitkan dengan klub Manchester United, setelah juara Premier League itu dikabarkan butuh tambahan amunisi di lini belakang.

Spekulasi transfer Garay ke klub Setan Merah kembali merebak, setelah bek sekaligus kapten tim, Nemanja Vidic kembali mengalami cedera. Kondisi kebugarannya kian diragukan, usai muncul kemungkinan jangka panjang pemulihannya.

Akibat cedera tersebut, Vidic pun terpaksa tak disertakan dalam rangkaian kegiatan tur pra musim The Red Devils. Keadaan pertahanan United diperparah dengan belum fitnya Chris Smalling, Jonny Evans dan Phil Jones.

Hingga akhirnya nama Garay kembali muncul sebagai salah satu kandidat rekan duet Rio Ferdinand musim depan. Meski kerap dihubungkan, namun kini David Moyes rupanya serius ingin mendatangkan bek asal itu.

Sejumlah surat kabar di Portugal menyebutkan bahwa United tengah menyiapkan dana sebesar £15 juta sebagai tawaran awal. Nominal tersebut masih akan disertai dengan paket tambahan, di mana dan bakal disertakan dalam transfer. [initial]

 (mtr/atg)