Erling Haaland Puncaki Daftar Pemain 'Termahal' di Premier League Saat Ini
Richard Andreas | 22 Juni 2023 00:30
Bola.net - Erling Haaland menunjukkan sinar cemerlang musim lalu. Ujung tombak Manchester City tersebut sukses menjadi motor utama timnya meraih gelar treble winners, termasuk Liga Champions, musim ini.
Dalam 53 penampilannya musim ini, Haaland mencetak 52 gol. Torehan tersebut ditambah lagi sembilan assist yang juga dicatatkannya musim 2022/2023.
Dengan catatan apik tersebut, wajar jika nilai pasar Haaland juga melonjak. Dalam penilaian terakhir, nilai pasarnya mencapai 180 juta euro, naik 10 juta euro dari sebelumnya.
Nilai pasar ini kian mengokohkan posisi Haaland dalam daftar pemain 'termahal' di Premier League saat ini.
Selain Haaland, ada sejumlah pemain lain yang juga masuk ke dalam daftar tersebut.
Siapa saja para pemain dengan nilai pasar tertinggi di Premier League saat ini? Berikut lima orang di antara mereka.
Harry Kane - 90 juta euro
Harry Kane menempati posisi lima dalam daftar lima pemain 'termahal' di Premier League saat ini. Penyerang Tottenham Hotspur tersebut ditaksir memiliki nilai pasar sebesar 90 juta euro saat ini.
Nilai pasar Kane sendiri tak berubah dalam penilaian terakhir, 20 Juni 2023. Nilai pasar pemain berusia 29 tahun tersebut bertahan sejak 15 Juni 2022 lalu.
Dengan nilai pasar ini, Kane berstatus sebagai pemain 'termahal' di Tottenham Hotspur. Selain itu, pemain asal Inggris tersebut juga berstatus sebagai pemain dengan nilai pasar tertinggi ke-12 di dunia.
Martin Odegaard - 90 juta euro
Di peringkat keempat dalam daftar lima pemain 'termahal' di Premier League saat ini ada nama Martin Odegaard. Nilai pasar gelandang serang Arsenal tersebut saat ini ditaksir sebesar 90 juta euro.
Dalam penilaian terakhir, 20 Juni 2023, nilai pasar pemain asal Norwegia tersebut. naik sebesar 10 juta euro. Sebelumnya, dalam penilaian yang dilakukan pada 16 Maret 2023, nilai pasarnya sebesar 80 juta euro.
Nilai pasar ini menjadikan Odegaard sebagai pemain 'termahal' kedua di Arsenal. Selain itu, pemain berusia 24 tahun tersebut juga berstatus sebagai pemain dengan nilai pasar tertinggi ke-12 di dunia.
Phil Foden - 110 juta euro
Urutan ketiga dalam daftar lima pemain 'termahal' di Premier League saat ini ditempati oleh Phil Foden. Saat ini, nilai pasar winger Manchester City tersebut ditaksir sebesar 110 juta euro.
Sama seperti Kane, nilai pasar Foden bergeming dalam penilaian terakhir yang dihelat pada 20 Juni 2023 ini. Nilai pasar pemain 23 tahun tersebut bertahan sejak 3 November 2022 lalu.
Dengan nilai pasar ini, Foden merupakan pemain 'termahal' kedua di skuad Manchester City. Selain itu, pemain asal Inggris tersebut berstatus pemain dengan nilai pasar tertinggi ketujuh di dunia.
Bukayo Saka - 120 juta euro
Di peringkat kedua dalam daftar lima pemain 'termahal' di Premier League saat ini ada nama Bukayo Saka. Nilai pasar winger Arsenal tersebut saat ini ditaksir sebesar 120 juta euro.
Dalam penilaian terakhir, 20 Juni 2023, Saka mengalami kenaikan nilai pasar sebesar 10 juta euro. Sebelumnya, dalam penilaian 16 Maret 2023, nilai pasar pemain asal Inggris ini ada di angka 110 juta euro.
Dengan nilai pasar ini, Saka merupakan pemain 'termahal' di skuad Arsenal. Di sisi lain, pemain berusia 21 tahun tersebut juga berstatus sebagai pemain dengan nilai pasar tertinggi keempat di dunia.
Erling Haaland - 180 juta euro
Erling Haaland menempati posisi puncak dalam daftar lima pemain 'termahal' di Premier League saat ini. Penyerang Manchester City tersebut saat ini ditaksir memiliki nilai pasar sebesar 180 juta euro.
Dalam penilaian terakhir, 20 Juni 2023, nilai pasar Haaland naik sebesar 10 juta euro. Sebelumnya, dalam penilaian pada 16 Maret 2023, nilai pasar pemain asal Norwegia tersebut ditaksir sebesar 170 juta euro.
Nilai pasar ini menjadikan Haaland sebagai pemain 'termahal' di skuad Manchester City. Selain itu, pemain berusia 22 tahun tersebut juga berstatus dengan nilai pasar tertinggi di dunia.
(Dendy Gandakusumah/Bola.net)
Baca juga dong!
- Setelah Ronaldo dan Benzema, Klub-klub Arab Saudi Disarankan Angkut Salah dari Liverpool
- Andai Declan Rice Gagal, Arsenal Bisa Angkut 4 Gelandang Ini
- West Ham Seriusi Transfer Harry Maguire dari Manchester United
- Pemulihan Lancar, Lisandro Martinez Siap Arungi Musim 2023/2024 Bersama MU
- Manchester United Ditargetkan Juara EPL Musim 2023/2024, Emang Sanggup?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Here We Go! Chelsea Lepas Mateo Kovacic ke Manchester City
Liga Inggris 21 Juni 2023, 16:55 -
Arsenal dan Manchester United Bertarung untuk Datangkan Romeo Lavia
Liga Inggris 21 Juni 2023, 12:59 -
Saran Buat Liverpool: Rekrut Kyle Walker dari Manchester City
Liga Inggris 21 Juni 2023, 11:29 -
Minim Kontribusi, Kalvin Phillips Ogah Pergi dari Manchester City
Liga Inggris 21 Juni 2023, 11:04
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:51 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39