Erling Haaland Bagus, tapi Bukan Jaminan Man City Bakal Juara!
Richard Andreas | 11 Mei 2022 13:00
Bola.net - Transfer Erling Haaland ke Manchester City tentu mencuri perhatian besar. The Citizens sudah sangat kuat, kedatangan Haaland akan membuat mereka jauh lebih kuat lagi.
Selasa (10/5/2022) kemarin, Man City mengumumkan pembelian Haaland dari Borussia Dortmund. Harga transfer Haaland relatif murah, hanya 60 juta euro, tapi tentu belum ditambah bonus dan biaya agen.
Kedatangan Haaland diyakini akan menyempurnakan skuad Man City. Musim ini pasukan Josep Guardiola itu sudah sangat kuat bermain tanpa striker, tentu kedatangan striker top akan membuat mereka semakin tangguh.
Menariknya, kedatangan Haaland diyakini bukan jaminan Man City bakal m enjuarai setiap kompetisi. Apa maksudnya?
Pembelian top
Kedatangan Erling Haaland ke Premier League juga disambut Jamie Carragher. Jelas Haaland akan membuat kompetisi Inggris semakin sengit.
Haaland sudah membuktikan diri dengan 85 gol dari 88 pertandingan untuk Dortmund. Tentu gol-gol Haaland akan membuat Man City semakin tangguh.
"Pembelian brilian, bukan hanya untuk Man City, melainkan juga untuk Premier League. Saya kira kita semua bersemangat menunggu apa yang bisa dia lakukan," ujar Carragher.
"Dia dan Kylian Mbappe, Anda merasa bahwa dua pemain itu akan jadi superstar berikutnya yang bisa menggantikan Messi dan Ronaldo, jadi tentu Anda senang dia bermain di Premier League."
Bikin gol, tapi bukan jaminan
Menurut Carragher, kedatangan Haaland memang akan memperkuat skuad Man City, tapi bukan berarti segalanya mudah. Dia yakin bahwa tim sehebat apa pun perlu menyesuaikan diri, Haaland pun harus beradaptasi.
"Dia akan mencetak banyak gol, karena itulah dia dibeli, tentu dia bisa melakukannya. Namun, itu bukan jaminan bahwa Man City akan menjuarai segalanya," sambung Carragher.
"Mereka harus mengintegrasikan Haaland ke dalam tim. Artinya, Man City justru akan kehilangan satu pemain kreatif yang membantu tim mempertahankan bola.
"Masih ada banyak keraguan, termasuk dari saya sendiri," tandasnya.
Klasemen Liga Inggris
Sumber: Sky Sports
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester City Resmi Umumkan Kesepakatan Transfer Erling Haaland
Liga Inggris 10 Mei 2022, 21:55 -
Prediksi Wolverhampton vs Manchester City 12 Mei 2022
Liga Inggris 10 Mei 2022, 19:49 -
Xavi: Barcelona Beli Haaland? Dari Mana Duitnya?
Liga Spanyol 10 Mei 2022, 17:38
LATEST UPDATE
-
2 Kesalahan Fatal Nathan Tjoe-A-On yang Berujung Gol-gol Australia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 17:01 -
Langit Biru yang Mencekam: Laga Berat Argentina di Kandang Uruguay
Amerika Latin 20 Maret 2025, 15:59 -
Nomor 10 Timnas Indonesia: Dari Kurniawan Dwi Yulianto Turun ke Ole Romeny
Tim Nasional 20 Maret 2025, 15:35 -
Nonton Live Streaming Australia vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Tim Nasional 20 Maret 2025, 15:30 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Heineken Chinese Grand Prix 2025 di Vidio
Otomotif 20 Maret 2025, 15:29
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40