Eric Bailly Nyinyiri Harry Maguire, Legenda Liverpool: Ngaca Woy, Mainmu Lebih Jelek dari Maguire!
Serafin Unus Pasi | 7 September 2022 21:32
Bola.net - Legenda Liverpool, Jamie Carragher turut mengomentari pernyataan viral Eric Bailly baru-baru ini. Ia menilai sang bek seharusnya berkaca karena penampilannya di Manchester United itu tidak bagus.
Kemarin, Eric Bailly membuat para fans Manchester United geger. Ia secara terbuka menuduh para pelatih di Manchester United selalu menganakemaskan pemain asal Inggris.
Ia menyebut bahwa para pemain Inggris selalu dimainkan meski mereka bermain buruk. Ini menyebabkan pemain-pemain sepertinya tidak pernah mendapatkan kesempatan bermain.
Sindiran Bailly ini ditengara mengarah pada Harry Maguire. Ini disebabkan semenjak Maguire datang ke MU, Bailly tersisih dari skuat Setan Merah.
Apa kata Carragher mengenai situasi ini? Simak selengkapnya di bawah ini.
Permainan Buruk
Melalui akun media sosialnya, Carragher mengkritik terbuka Bailly. Ia menilai sang bek menilai dirinya terlalu tinggi.
Ia menyebut sang bek sebenarnya bermain dengan buruk. Itulah alasan mengapa ia dicadangkan di skuat MU.
"Apa yang dia [Bailly] katakan itu tidak masuk akal. Eric Bailly selalu mengalami cedera secara konsisten dan ketika ia bermain, penampilannya selalu buruk," tulis Carragher.
Maguire Lebih Baik
Lebih lanjut, Carragher meminta Bailly berkaca. Ia menilai penampilan sang bek tidak begitu bagus di MU.
Ia malah secara terbuka mengatakan bahwa Harry Maguire bermain lebih buruk daripada Maguire di skuat MU.
"Karena permainannya yang buruk, United terus menerus membeli bek tengah baru untuk menggantikannya. Saya bisa bilang Harry Maguire pemain yang lebih bagus daripadanya," tutup legenda Liverpool tersebut.
Jadi Cadangan
Harry Maguire sendiri di musim 2022/23 kehilangan statusnya sebagai starter di MU. Ia lebih banyak dicadangkan Erik Ten Hag belakangan ini.
Erik Ten Hag saat ini lebih suka memainkan kombinasi Lisandro Martinez dan Raphael Varane di jantung pertahanan tim mereka.
Klasemen Premier League
(Jamie Carragher Official Twitter)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mau Selesaikan Paceklik Trofi, MU Diminta Fokus ke Liga Europa
Liga Inggris 6 September 2022, 22:04 -
Eric Bailly: Ten Hag Minta Saya Bertahan di MU, Tapi...
Liga Inggris 6 September 2022, 21:38 -
Mulai Rutin Jadi Starter di MU, Diogo Dalot: Saya Masih Bisa Lebih Baik Lagi
Liga Inggris 6 September 2022, 21:22 -
Keras! Eric Bailly Terang-terangan Nyinyiri Harry Maguire 'Si Anak Emas MU'
Liga Inggris 6 September 2022, 20:27 -
Meski Gagal, Ruben Neves Masih Buka Peluang Pindah ke MU dan Arsenal
Liga Inggris 6 September 2022, 19:53
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39