Enzo Fernandez Pasang Target Tinggi di Premier League 2023/24, Sanggup Gak Nih Chelsea?
Editor Bolanet | 10 Agustus 2023 05:35
Bola.net - Musim baru semangat baru adalah sebuah kata yang pas untuk menggambarkan ambisi seorang Enzo Fernandez. Ia bertekad akan membawa Chelsea menjadi tim penantang gelar juara Premier League musim ini dan membuat klub berprestasi.
The Blues telah menjalani perombakan besar-besaran pada musim panas ini dan menikmati pramusim yang menjanjikan di bawah asuhan pelatih baru Mauricio Pochettino.
Setelah musim yang mengecewakan tahun lalu, terdapat optimisme di Stamford Bridge saat Pochettino ingin mengembalikan kejayaan mereka. Ia tak memungkiri bahwa kehadiran pelatih berusia 51 tahun membuatnya yakin dengan nasib klub di sepanjang musim baru nanti.
"Tujuan utama tahun ini adalah untuk memenangkan Premier League. Sekarang kami memiliki pelatih kepala yang baru, Anda harus mengatakan bahwa ekspektasi terhadap kami telah berubah," ucap Fernandez.
Simak komentar lebih lanjut sang pemain di bawah ini.
Optimis dengan Peluang Chelsea
Meskipun belum ada bola yang ditendang dan ada begitu banyak gejolak di sekitar klub, ada harapan baru di bawah asuhan Pochettino, yang memiliki rekam jejak sahih di Liga Inggris.
"Jelas, ketika saya tiba, semuanya sulit. Ada banyak perubahan yang terjadi dan semuanya terjadi begitu cepat bagi saya. Tapi, saya optimis akan peluang yang kami miliki di Premier League," jelasnya.
Nyaman Akan Kehadiran Pochettino
Chelsea akan memulai kampanye Premier League mereka di kandang Liverpool pada hari Minggu (13/08/2023) malam WIB. Dan Enzo sangat menikmati bekerja di bawah asuhan Pochettino.
"Memiliki pelatih asal Argentina jauh lebih mudah bagi saya. Mengobrol dengannya, itu sangat penting.
"Ini adalah cara lain untuk terhubung karena saya masih belum bisa berbahasa Inggris dengan sempurna, jadi berbicara dengannya dalam bahasa Spanyol jauh lebih mudah," imbuhnya.
Pochettino Sosok Kunci
Sementara jelang menghadapi The Reds, kondisi sang pemain bintang, Christopher Nkunku, kemungkinan tidak akan bermain selama beberapa bulan karena cedera, pasukan Pochettino sangat percaya diri setelah menjalani tur pramusim yang mengesankan di Amerika Serikat.
"Ini membantu kepercayaan diri saya dan ini adalah hubungan yang lebih baik. Hal itu juga berdampak besar pada kepercayaan diri saya.
"Sangat penting bagi saya bahwa Pochettino telah datang [bagi saya dan rekan-rekan setim saya]. Dia akan menjadi sangat penting bagi kami."
Sumber: Evening Standart
Penulis: Yoga Radyan
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Masih Ingat Ross Barkley? Dia Comeback ke Premier League Loh!
Liga Inggris 9 Agustus 2023, 23:31 -
Neymar Dilaporkan Bakal Cabut dari PSG, Sang Ayah: Hoax Doang Itu Mah!
Liga Spanyol 9 Agustus 2023, 23:10 -
Chelsea Putuskan Lepas Cesare Casadei?
Liga Inggris 9 Agustus 2023, 22:39 -
Perburuan Striker Inter Milan: Folarin Balogun Yes, Romelu Lukaku Skip!
Liga Inggris 9 Agustus 2023, 18:00 -
Thomas Tuchel Ajak Kepa Arrizabalaga Pindah ke Bayern Munchen?
Bundesliga 9 Agustus 2023, 17:40
LATEST UPDATE
-
Italia di Ujung Tanduk: Gli Azzurri Terancam Tenggelam di Dortmund
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:21 -
Portugal Mencoba Menghidupkan Bara Semangat dari Abu Kekalahan
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:03 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21
-
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Link Live Streaming Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:19 -
Prancis di Tepi Jurang: Balikkan Defisit 0-2 atau Gugur di Kandang
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:46 -
Matador Butuh Pedang yang Lebih Tajam untuk Jinakkan Oranye
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:32
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39