Empat Pemain Beres, MU Fokus Bidik Nicolas Otamendi

Editor Bolanet | 13 Juli 2015 10:32
Empat Pemain Beres, MU Fokus Bidik Nicolas Otamendi
Nicolas Otamendi (c) AFP
- Manchester United dipastikan akan sibuk dalam bursa transfer musim panas ini. Memphis Depay, Bastian Schweinsteiger, Matteo Darmian, dan Morgan Schneiderlin adalah pemain baru yang akan gabung MU. Pemain kelima yang akan didatangkan ke Old Trafford adalah Nicolas Otamendi.

United memiliki dana besar yang akan dihabiskan pada sepanjang jendela transfer ini. Meskipun sudah mendapatkan Depay dan tiga pemain disebut di atas, itu belum menghabiskan dana yang telah dianggarkan yaitu sebesar 200 juta pounds.

Menurut Daily Star, United sekarang akan fokus mengejar  Nicolas Otamendi dari . Pemain yang ditaksir seharga 25 juta pounds tersebut, sudah dikaitkan dengan Setan Merah bahkan sebelum jendela transfer dibuka.

Guna mempermudah transfer ini, agen Otamendi, Eugenio Lopez, menyewa agen pengalaman dan berpengaruh Jorge Mendes. Sebelumnya, Mendes sudah terbukti menyukseskan transfer Angel di Maria dan Marcos Rojo ke Old Trafford. [initial]

 (dst/shd)