Emery dan Memori Gelap Dikandaskan Tim Divisi Tiga
Gia Yuda Pradana | 5 Januari 2019 09:58
Bola.net - - Arsenal akan bertandang ke Bloomfield Road untuk menghadapi tim divisi tiga Blackpool pada putaran ketiga FA Cup 2018/19, Minggu (06/1). Di atas kertas, Arsenal jelas lebih diunggulkan menang.
Namun manajer The Gunners Unai Emery tak mau timnya terlena dengan status favorit mereka. Pasalnya, Emery pernah membuktikan sendiri bahwa tak ada yang mustahil dalam sepakbola.
Tim yang di atas kertas jauh lebih lemah pun bisa menang. Emery merasakannya ketika masih melatih Sevilla.
Waktu itu, Emery pernah dikandaskan tim divisi tiga. Dia tak mau pengalaman buruk tersebut terulang bersama Arsenal.
Scroll terus ke bawah.
Kenangan Pahit yang tak Terlupakan
"Saya pernah melalui sebuah hari yang gelap dan saya tidak menyukainya," kata Emery, seperti dilansir Sky Sports.
"Kami kalah dengan Sevilla melawan tim dari divisi tiga. Saya ingat itu."
Kenangan buruk itu didapatkan Emery di Copa del Rey musim 2013/14. Sevilla besutannya bertemu dengan Racing Santander di babak 32 besar.
Sevilla menang 1-0 di kandang Santander pada leg pertama. Namun siapa sangka, Sevilla justru kalah 0-2 ketika ganti menjamu tim divisi tiga tersebut di Ramon Sanchez Pizjuan pada leg kedua. Sevilla tersingkir dengan agregat 1-2.
"Dua tahun lalu, Arsenal mengalahkan Chelsea [di final FA Cup], tapi tahun lalu kalah melawan Nottingham Forest."
"Saya rasa kami bisa menang, imbang atau kalah, tapi kami harus konsisten. Penting bagi kami untuk mempersiapkan diri dan menghormati setiap tim. Dengan begitu, kami bisa terus berkembang. Yang paling penting adalah jiwa kompetitif dan mental pemenang," pungkasnya.
Berita Video
Berita video empat pemain kelas wahid yang gagal tampil memenuhi ekspektasi di Premier League sehingga diberi label pembelian paling gagal?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Keylor Navas Perpanjang Kontrak di Real Madrid?
Liga Spanyol 4 Januari 2019, 19:40 -
Unai Emery Tuntut Komitmen Penuh Aaron Ramsey Hingga Akhir Musim
Liga Inggris 4 Januari 2019, 18:00 -
Arsenal Putuskan Nasib Mesut Ozil di Akhir Musim?
Liga Inggris 4 Januari 2019, 17:00 -
Prediksi Blackpool vs Arsenal 6 Januari 2019
Liga Inggris 4 Januari 2019, 14:30 -
Mendapatkan Kiswah Ka'bah, Mesut Ozil: Alhamdulillah
Bolatainment 4 Januari 2019, 13:33
LATEST UPDATE
-
3 Bek Tengah Timnas Indonesia Kurang Padu, Ada Kendala Apa Kah?
Tim Nasional 21 Maret 2025, 12:15 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 21 Maret 2025, 12:09 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 21 Maret 2025, 12:09 -
Otomotif 21 Maret 2025, 12:09
-
Alasan Sebenarnya Arsenal Jual Thierry Henry ke Barcelona
Liga Inggris 21 Maret 2025, 11:08
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39