Elkan Baggott Bermain Penuh, Gillingham Singkirkan Brentford dari Carabao Cup
Asad Arifin | 9 November 2022 07:23
Bola.net - Gillingham FC meraih hasil impresif saat berjumpa Brentford pada putaran ketiga Carabao Cup 2022/2023, Rabu (9/11/2022) dini hari WIB. Elkan Baggott bermain penuh pada duel di Gtech Community Stadium tersebut.
Brentford seolah akan menang mudah pada duel lawan Gillingham. Mereka tentu lebih diunggulkan karena berstatus tuan rumah dari tim Premier League. Brentford juga tampil dengan kekuatan terbaiknya.
Pasukan Thomas Frank unggul cepat pada menit ke-3 dari aksi Ivan Toney. Gol ini makin menegaskan bahwa Brentford mungkin akan menang mudah. Namun, Gillingham tak menyerah begitu saja.
Pasukan Neil Harris bermain spartan dan tidak membiarkan gawang mereka kebobolan lagi. Sebaliknya, pada menit ke-75, Gillingham mampu membuat skor menjadi imbang 1-1. Yuk simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Menang Adu Penalti
Gillingham mampu mempertahankan skor imbang 1-1 hingga laga usai. Bukan hanya mampu menahan imbang, Gillingham kemudian juga memastikan kemenangan pada babak adu penalti. Tercipta momen yang cukup menegangkan pada fase ini.
Lima penendang awal Brentford mampu menjalankan tugasnya dengan sempurna. Hal yang sama juga terjadi pada kubu Gillingham. Skor menjadi 5-5.
Pemain pengganti Alexander MacDonald menjadi penendang keenam bagi Gillingham. Pemain asal Skotlandia menjalankan tugas dengan sempurna. Sementara, Mikkel Damsgaard dari Brentford gagal eksekusi penalti.
Kegagalan pemain Timnas Denmark itu memastikan langkah Gillingham lolos ke putaran keempat Carabao Cup. Mereka menang dengan skor 6-5 (1-1) dari klub Premier League, Brentford.
Elkan Baggott Bermain Penuh
Kemenangan Gillingham atas Brentford bakal terasa spesial bagi publik sepak bola Indonesia. Sebab, dalam skuad Gillingham saat mengalahkan Brentford ada pemain Timnas Indonesia yakni Elkan Baggott.
Baggoott bermain penuh pada duel tersebut. Pemain 20 tahun itu tampil sangat solid dan mampu meminimalisir pergerakan Ivan Toney.
Duet Baggott dan William Wright tampil cukup bagus. Walau mendapat tekanan pada hampir sepanjang laga, mereka sangat fokus dan membuat gawang Gillingham hanya kebobolan satu gol. Baggott mendapat rating 6,5 dari Whoscored, nilai yang cukup bagus.
Hasil Carabao Cup 2022/2023
Berikut adalah hasil Carabao Cup 2022/2023 pada hari Rabu (9/11/2022):
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Penyebab Donny van de Beek Memble di MU Versi Rio Ferdinand
Liga Inggris 8 November 2022, 21:55 -
Striker Baru Manchester United Diangkut dari Klub Championship?
Liga Inggris 8 November 2022, 21:40 -
Diincar MU, Bayern Munchen Optimistis Pertahankan Eric Maxim Choupo-Moting
Bundesliga 8 November 2022, 21:17 -
Joao Felix Tidak Masuk Daftar Belanja Erik Ten Hag
Liga Inggris 8 November 2022, 19:18 -
Gas! Usai Hajar Tottenham, Alisson Ingin Liverpool Terus Menang
Liga Inggris 8 November 2022, 19:04
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39