Eks Liverpool Ini Sebut Hazard Lebih Baik Ketimbang Salah
Dimas Ardi Prasetya | 13 Desember 2018 20:52
Bola.net - - Salah satu legenda Liverpool Graeme Souness menilai Eden Hazard lebih baik dari Mohamed Salah karena ia punya kemampuan yang lebih komplit.
Salah belum genap dua musim di Inggris bersama dengan Liverpool. Namun ia langsung bisa menyejajarkan dirinya dengan penyerang-penyerang sayap terbaik di Premier League.
Hal tersebut tak lepas dari ketajaman yang ditunjukkan pemain asal Mesir itu. Musim lalu ia bisa mengemas 32 gol di ajang Premier League dan memecahkan jumlah gol terbanyak dalam satu musim.
Salah pun akhirnya kerap dibanding-bandingkan dengan Hazard. Apalagi winger kidal itu dulu pernah membela Chelsea namun ia gagal menunjukan taringnya di Stamford bridge.
Lebih Komplit
Perbandingan itu masih terus berlangsung. Souness pun akhirnya ikut angkat bicara.
Ia mengaku jika diminta memilih mana yang lebih baik, maka ia akan memilih Hazard. Pasalnya pemain asal Belgia itu dianggapnya punya kemampuan lebih lengkap dibanding Salah.
“Jika saya bisa memilih satu, maka pilihan saya adalah Eden Hazard," ujarnya pada Daily Mail.
"Saya pikir Salah akan menjadi pencetak gol yang lebih baik tetapi dalam hal permainan secara keseluruhan [saya pilih Hazard]," tegasnya.
Stastik Salah dan Hazard
Selama di Liverpool, Salah sudah tampil sebanyak 75 kali di semua ajang kompetisi. Ia mencetak 57 gol dan 21 assist sejauh ini.
Di Chelsea, ia cuma tampil sebanyak 19 kali saja. Ia juga cuma bisa menyumbang dua gol dan empat assist.
Sementara itu Hazard sudah tampil sebanyak 318 di semua ajang bagi Chelsea. Ia sudah mengoleksi 97 gol dan 83 assist.
Untuk urusan trofi juara, Salah belum bisa menyumbangkan trofi apapun bagi Liverpool. Di sisi lain Hazard sudah mengoleksi lima gelar juara sejak gabung klub itu pada tahun 2012 silam.
Berita Video
Christian Pineda membuat sebuah Liga E-Sports untuk gim Minecraft di New York, Amerika Serikat.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liga Italia 12 Desember 2018, 23:32
-
Gary Cahill Masuk Radar Arsenal
Liga Inggris 12 Desember 2018, 22:40 -
Chelsea Disarankan Mainkan Pemain Lapis Keduanya di Liga Europa
Liga Eropa UEFA 12 Desember 2018, 22:25 -
Chelsea Siapkan Tawaran Pertama Untuk Denis Suarez
Liga Inggris 12 Desember 2018, 19:40 -
Prediksi MOL Vidi vs Chelsea 14 Desember 2018
Liga Eropa UEFA 12 Desember 2018, 15:00
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39