Eden Hazard ke Real Madrid Tergantung Maurizio Sarri
Serafin Unus Pasi | 5 Juni 2019 17:40
Bola.net - - Kepindahan Eden Hazard ke Real Madrid nampaknya tidak bisa berlangsung dalam waktu dekat ini. Sang playmaker baru diijinkan pindah ke Spanyol jika masa depan pelatihnya, Maurizio Sarri sudah menemukan kejelasan.
Setelah beberapa bulan terakhir digosipkan akan berpindah klub, Hazard akhirnya angkat bicara. Ia mengakui bahwa ia akan meninggalkan Chelsea di musim panas nanti setelah membawa The Blues memenangkan Liga Europa musim ini.
Meski tidak menyebutkan secara gamblang ke mana ia akan pergi, namun Hazard diyakini akan pindah ke Real Madrid. Tim asal Ibukota Spanyol itu sudah beberapa kali menunjukkan secara terbuka ketertarikan mereka terhadap pemain Timnas Belgia tersebut.
Dilansir Evening Standard, kepindahan Hazard ke Real Madrid nampaknya akan tertunda. Pasalnya pihak Chelsea harus mengonfirmasi masa depan Maurizio Sarri terlebih dahulu.
Simak situasi transfer Hazard selengkapnya di bawah ini.
Tunggu Pelatih
Menurut laporan tersebut, pihak Chelsea butuh memastikan siapa pelatih mereka musim depan. Pasalnya Maurizio Sarri diberitakan akan pindah ke Juventus pada musim panas nanti.
Jika Sarri jadi pindah ke Juventus, berarti Chelsea harus mencari sosok pelatih baru untuk tim mereka musim depan, di mana pelatih baru itu diyakini punya pandangan tersendiri mengenai Hazard.
Sarri sendiri sudah menyatakan bahwa ia tidak keberatan melepas Hazard ke Madrid. Namun jika pelatih baru Chelsea nanti tidak mengkehendaki Hazard pergi, maka situasi transfer sang playmaker akan semakin rumyam.
Harga Mahal
Menurut laporan yang sama, pihak Chelsea dan Real Madrid sendiri masih belum mencapai kata sepakat untuk mahar transfer Hazard.
Pihak Chelsea diberitakan tetap ngotot menjual Hazard di angka 106 juta pounds. Mereka tidak mau menjual sang pemain di bawah harga itu.
Sementara pihak Real Madrid menganggap harga itu terlalu mahal mengingat kontrak Hazard akan habis tahun depan. Untuk itu mereka masih mencoba untuk menego Chelsea untuk menurunkan harga sang playmaker.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea atau Juventus? Maurizio Sarri Akhirnya Buka Suara
Liga Inggris 4 Juni 2019, 21:30 -
Isu Sarri ke Juventus, Begini Reaksi Cristiano Ronaldo
Liga Italia 4 Juni 2019, 20:00 -
Legenda Juventus Dukung Maurizio Sarri Tangani Si Nyonya Tua
Liga Italia 4 Juni 2019, 16:20 -
Menangkan UCL Bersama Liverpool, Daniel Sturridge Merasa Dejavu
Liga Champions 4 Juni 2019, 12:20 -
Juventus Umumkan Kedatangan Maurizio Sarri di Lebaran Hari Kedua?
Liga Italia 4 Juni 2019, 10:40
LATEST UPDATE
-
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21
-
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Link Live Streaming Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:19 -
Prancis di Tepi Jurang: Balikkan Defisit 0-2 atau Gugur di Kandang
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:46 -
Matador Butuh Pedang yang Lebih Tajam untuk Jinakkan Oranye
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:32 -
Satu Napas, Satu Tekad: Timnas Indonesia Harus Punya Semangat yang Sama
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:57 -
Garuda, Waspada! Bahrain Bertekad Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39