Duel Chelsea vs Man City Selalu Imbang 50/50 bagi Tuchel, Apa Maksudnya?

Richard Andreas | 25 September 2021 07:40
Duel Chelsea vs Man City Selalu Imbang 50/50 bagi Tuchel, Apa Maksudnya?
Duel Manchester City vs Chelsea, final Liga Champions 2020/21 (c) AP Photo

Bola.net - Thomas Tuchel menantikan pertandingan sama kuat ketika Chelsea meladeni Manchester City dalam duel lanjutan Premier League 2021/22, Sabtu (25/9/2021) nanti.

Pertemuan dengan Man City dan Pep Guardiola sedikit spesial bagi Tuchel. Musim lalu dia bisa menuntun Chelsea memetik 3 kemenangan atas Man City, salah satunya di final Liga Champions.

Advertisement

Tentu catatan Tuchel ini dianggap istimewa. Tidak banyak pelatih yang bisa memetik 3 kemenangan atas Man City di musim yang sama, terlebih hanya dalam rentang 6 pekan.

Meski begitu, Tuchel sendiri selalu menganggap duel kontra Man City berjalan sengit 50/50. Apa katanya?

1 dari 2 halaman

Tiga laga seimbang

Musim lalu, Tuchel bisa membimbing Chelsea tiga kali mengalahkan Man City, yakni di FA Cup, Premier League, dan Liga Champions. Hasil-hasil ini mengindikasikan bahwa Tuchel sudah tahu rahasia mengalahkan Pep. Namun, kini dia menegaskan bahwa laga berjalan seimbang.

"Jujur, jika saya mengamati ketiga pertandingan tersebut, saya melihat tiga laga 50/50. Saya tidak hanya bicara soal situasi sebelum pertandingan, sebenarnya situasinya 50/50 selama pertandingan," buka Tuchel di Sky Sports.

"Ketika Anda menghadapi pertandingan 50/50 seperti ini, detail-detail kecil akan jadi penentu. Situasi-situasi kecil bisa memberi keuntungan bagi Anda dan Anda membutuhkan sedikit keberuntungan."

2 dari 2 halaman

Harapkan laga imbang lainnya

Sebab itu, untuk pertandingan nanti, Tuchel juga yakin kedua tim akan beradu dalam pertarungan seimbang. Man City akan bermain layaknya juara dan Chelsea harus mengimbangi level itu.

"Saya merasa laga benar-benar seimbang 50/50 dan saya mengharapkan pertandingan yang sama besok. Kami harus berjuang supaya bisa meraih hasil lebih baik," lanjut Tuchel.

"Kami beberapa kali melawan tim ini, tapi seperti yang saya katakan, kami tahu apa yang harus dilakukan, kami tahu betapa besar kami harus menderita di laga-laga tersebut."

"Kita lihat saja apa yang terjadi nanti," tutupnya.

Sumber: Sky Sports