Downing: West Ham Jelas Lebih Baik Dari MU

Editor Bolanet | 9 Februari 2015 17:23
Downing: West Ham Jelas Lebih Baik Dari MU
Stewart Downing (c) Bolanet
- Gelandang West Ham, Stewart Downing mengaku kecewa karena gagal meraih tiga poin saat timnya menjamu Manchester United di Boleyn Ground semalam (08/02). Unggul 1-0 lewat gol Cheikhou Kouyate hingga memasuki injury time, kemenangan The Hammers mampu digagalkan oleh gol Daley Blind di akhir laga.

Menurut Downing, timnya sudah tampil lebih baik ketimbang tim tamu dan membuat armada Louis Van Gaal frustrasi. Namun kehilangan konsentrasi di akhir laga harus dibayar mahal dengan melayangnya tiga poin yang sudah berada dalam genggaman.

Kami jelas sangat kecewa, karena dalam laga ini kami tampil jauh lebih baik ketimbang mereka. MU memainkan bola panjang lebih sering dari yang saya perkirakan, namun kami mampu meredamnya dengan baik, ungkap Downing seperti dilansir situs resmi klub.

Gol yang dicetak Blind adalah satu-satunya peluang bagus yang mereka miliki. Tentu saja sangat mengecewakan harus kebobolan di menit akhir, namun tim ini sudah bermain dengan sangat baik.[initial]

 (whu/mri)