Doa Terbaik Jose Mourinho untuk Manchester United di Bawah Asuhan Erik ten Hag
Ari Prayoga | 25 Mei 2022 07:27
Bola.net - Allenatore AS Roma, Jose Mourinho mengirimkan doa dan harapan terbaik untuk mantan klubnya, Manchester United yang kini mulai dibesut Erik ten Hag.
Mourinho sempat menukangi Manchester United pada periode 2016 hingga Desember 2018 lalu. Mou mengawali kiprahnya dengan mempersembahkan trofi Liga Europa di musim pertama.
Sayang, hanya itulah trofi yang bisa diraih Mourinho bersama Manchester United. Serangkaian hasil buruk di musim 2018/19 membuatnya dipecat pada 18 Desember 2018.
Respek Jose Mourinho
Meski kebersamaannya dengan Manchester United jauh lebih singkat ketimbang dengan Chelsea, akan tetapi Mourinho mengaku tetap memiliki kenangani indah di United.
"Tentu saja koneksi Inggris saya adalah Chelsea, begitulah saya terlihat, sebagai seorang pria Chelsea. Dua periode di Chelsea, enam tahun," ujar Mourinho kepada BT Sport.
“Namun di Manchester United, para penggemarnya istimewa. Ada banyak orang baik di dalam klub," imbuhnya.
Doa Jose Mourinho
Ketika dipecat, Mourinho merasa ada banyak hal yang salah di Manchester United. Hal itu pun ia anggap tepat jika melihat prestasi United yang terus menurun hingga saat ini.
Mulai musim 2022/23 besok, Manchester United bakal memulai era baru bersama Ten Hag. Mourinho pun mendoakan yang terbaik bagi Setan Merah.
"Saya tidak senang menjadi benar, saya ingin menjadi salah, tetapi saya tahu bahwa saya benar. Hal pertama yang harus Anda ubah ketika segala sesuatunya tidak berjalan dengan baik adalah mentalitas dan organisasi. Dan itu tidak terjadi," tutur Mourinho.
"Saya tahu bahwa bagi saya, pergi tidak akan menyelesaikan situasi. Sayangnya saya tahu itu. Saya berharap yang terbaik untuk mereka, jujur, saya berharap yang terbaik untuk mereka dan semoga mereka berhasil." tukasnya.
Klasemen Akhir Premier League 2021/22
Sumber: BT Sport
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Mau Beli Jurrien Timber? Gak Salah Nih?
Liga Inggris 24 Mei 2022, 20:50 -
Youri Tielemans Siap Main di Liga Europa, Angkut Gak Nih, MU?
Liga Inggris 24 Mei 2022, 20:23
LATEST UPDATE
-
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49 -
MU Ingin Boyong Gelandang Timnas Jerman Jebolan Man City
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:40 -
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Korea Selatan Gagal Menang Lawan Oman
Asia 20 Maret 2025, 22:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40