Ditinggal Aubameyang, Arsenal Bakal Impor Striker dari Prancis Lagi
Serafin Unus Pasi | 27 Maret 2020 17:00
Bola.net - Klub Premier League, Arsenal tengah bersiap-siap untuk berpisah dengan Pierre-Emerick Aubameyang. Tim asal London Utara itu menargetkan sosok striker Lyon, Moussa Dembele sebagai pengganti Aubameyang.
Aubameyang yang merupakan mesin gol utama Arsenal di dua musim terakhir tengah dirumorkan akan pindah klub. Ia diberitakan terus menolak tawaran untuk memperpanjang kontrak di London Utara.
Dengan kontraknya yang tersisa satu tahun, Arsenal tidak mau ambil resiko. Mereka diberitakan akan segera menjual Aubameyang dan mulai mencari penggantinya.
Le 10 Sports mengklaim bahwa ada satu nama yang sudah masuk ke kantong Mikel Arteta. Pelatih asal Spanyol itu diberitakan tertarik memboyong Moussa Dembele dari Lyon.
Apa pertimbangan Arsenal merekrut Dembele? Simak informasinya di bawah ini.
Rekam Jejak Terbukti
Laporan itu menyebutkan bahwa Mikel Arteta sangat tertarik membawa Dembele ke Arsenal setelah melihat performa apiknya.
Meski baru dua tahun membela Lyon, striker 23 tahun itu sudah menjadi andalan bagi skuat Les Gones. Musim ini ia berhasil mencetak 16 gol dari 27 penampilan di semua kompetisi.
Selain itu Dembele juga pernah berkarir di Inggris bersama Fulham, sehingga Arteta optimistis sang striker tidak akan kesulitan beradaptasi dengan skuatnya.
Harga Mahal
Namun Arsenal harus mempersiapkan dana yang besar untuk pembelian Dembele di musim panas nanti.
Sang striker masih terikat kontrak di Lyon hingga tahun 2023. Kubu Les Gones hanya mau menjual sang striker di angka 80 juta Euro.
Untuk itu Arsenal harus menunggu penjualan Aubameyang terlebih dahulu untuk bisa mendanai transfer ini.
Banyak Pesaing
Arsenal bukan satu-satunya tim yang mendambakan jasa Dembele di musim panas nanti.
Dua tim asal Inggris lainnya, Chelsea dan Manchester United dirumorkan tengah menempel ketat striker 23 tahun tersebut.
(Le10Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ian Wright Masih Dongkol atas Kegagalan Arsenal Rekrut Luis Suarez
Liga Inggris 26 Maret 2020, 21:40 -
Dayot Upamecano Ajukan Permintaan Transfer, Barcelona dan Arsenal Siaga Satu
Bundesliga 26 Maret 2020, 17:40 -
Arsenal Ajukan Tawaran Perdana untuk Chris Smalling
Liga Inggris 26 Maret 2020, 16:20 -
Dayot Upamecano, Bek Tengah Seharga Rp1 Triliun Bidikan Arsenal
Bundesliga 26 Maret 2020, 14:45
LATEST UPDATE
-
Masa Depan Son Heung-min di Tottenham: Saatnya Pikirkan Regenerasi?
Liga Inggris 20 Maret 2025, 12:15 -
Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
Liga Inggris 20 Maret 2025, 11:56 -
Dari La Masia ke London: Perjalanan Marc Cucurella dan Masa Depannya
Liga Inggris 20 Maret 2025, 11:45 -
Der Panzer Menggedor Gerbang San Siro
Piala Eropa 20 Maret 2025, 11:36 -
Portugal Bersiap Meruntuhkan Tembok Denmark
Piala Eropa 20 Maret 2025, 11:27
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40