Ditebus Chelsea, Romelu Lukaku Tes Medis Hari Ini
Serafin Unus Pasi | 8 Agustus 2021 10:20
Bola.net - Transfer Romelu Lukaku ke Chelsea akan segera jadi kenyataan. Sang striker dilaporkan akan melakukan tes medis untuk menuntaskan kepindahannya.
Di musim panas ini, Chelsea tengah berburu striker baru. Mereka butuh juru gedor baru pengganti Olivier Giroud yang cabut ke AC Milan.
Beberapa hari terakhir, Chelsea dilaporkan mulai memfokuskan diri mengejar Romelu Lukaku. Setelah mereka gagal mengamankan jasa Erling Haaland dari Borussia Dortmund.
The Athletic mengklaim bahwa transfer Lukaku ke Chelsea sudah hampir beres. Sang striker dilaporkan akan segera menuntaskan transfernya ke Chelsea.
Simak situasi transfer Lukaku selengkapnya di bawah ini.
Lakukan Tes Medis
Menurut laporan tersebut, Lukaku akan melakoni tes medis untuk menuntaskan kepindahannya ke Chelsea.
Ia diberitakan akan menjalani tes medis di Belgia terlebih dahulu. Tes medis ini akan berlangsung pada hari Minggu (8/8) waktu setempat.
Setelah tes medis itu kelar, ia akan terbang ke London untuk menuntaskan transfernya ke Chelsea.
Mahar Fantastis
Menurut laporan yang beredar, Chelsea harus membayar sangat mahal untuk mendatangkan Lukaku.
Penyerang Belgia itu kabarnya harus ditebus dengan harga yang fantasits. Uang senilai 115 juta Euro harus disetorkan Chelsea ke Inter Milan.
Lukaku sendiri kabarnya akan menerima gaji sekitar 12 juta Euro per musim di Stamford Bridge.
Bukan Sosok Asing
Lukaku sendiri bukan sosok yang asing bagi Chelsea.
Pasalnya ia pernah bermain di akademi Chelsea sebelum pindah ke Everton di tahun 2014.
(The Athletic)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Nasib Inter Milan: Baru Juara, Skuad Langsung Digembosi
Liga Italia 7 Agustus 2021, 23:00 -
Hampir Pasti Deal! Romelu Lukaku Selangkah Lagi Gabung Chelsea
Liga Italia 7 Agustus 2021, 22:27 -
Kai Havertz Setuju dengan Lionel Messi Soal Mason Mount
Liga Inggris 7 Agustus 2021, 20:50 -
Kai Havertz Masih Merinding Ingat Golnya di Final Liga Champions
Liga Inggris 7 Agustus 2021, 20:20 -
Alasan Kai Havertz Pakai No 29 di Chelsea
Liga Inggris 7 Agustus 2021, 19:20
LATEST UPDATE
-
Profil dan Biodata Septian Bagaskara: Dari Kediri untuk Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 10:21 -
Sederet Data Fakta Jelang Australia vs Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:46 -
Calafiori Wujudkan Mimpi Main di Liga Champions Bersama Arsenal
Liga Inggris 20 Maret 2025, 09:45 -
Eliano Reijnders: Si Mungil di Timnas Indonesia, Siap Hadapi Australia?
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:45
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40