Ditawar MU 45 Miliar, Ini Respon Remaja 17 Tahun Norwegia

Editor Bolanet | 26 Agustus 2015 01:35
Ditawar MU 45 Miliar, Ini Respon Remaja 17 Tahun Norwegia
Rafik Zekhnini (c) Odd BK
- Raksasa Premier League, Manchester United dikabarkan sangat tertarik untuk mendatangkan seorang wonderkid yang masih berusia 17 tahun asal Norwegia, Rafik Zekhnini.

Dilansir beberapa media lokal Norwegia, kubu Setan Merah bahkan berani merogoh koceknya sedalam 2 juta poundsterling atau setara dengan kurang lebih 45 miliar rupiah demi menggaet Zekhnini. Gayung pun bersambut. Beberapa waktu lalu Zekhnini mengungkapkan impiannya untuk bermain di United.

Impian saya adalah bermain untuk Manchester United. Mereka selalu menjadi klub favorit saya. Namun Anda tak akan pernah tahu akan ada tawaran (dari mereka). ujar Zekhnini kepada media Norwegia, TA.

Nama Zekhnini mulai mencuat saat ia tampil impresif bersama klubnya, Odd BK dalam laga play-offs Liga Europa kontra raksasa Bundesliga, Borussia Dortmund beberapa waktu lalu. [initial]

 (ta/pra)