Disebut Memble Karena Cristiano Ronaldo, Bruno Fernandes: Enggak Ah!
Serafin Unus Pasi | 21 September 2022 17:40
Bola.net - Playmaker Manchester United, Bruno Fernandes membantah anggapan bahwa performanya menurun karena kedatangan Cristiano Ronaldo. Ia menilai penurunan performanya tidka ada hubungannya dengan sang mega bintang.
Seperti yang sudah diketahui Fernandes adalah bintang utama MU dalam tiga musim terakhir. Ia mencetak banyak gol dan assist bagi Setan Merah.
Namun semenjak Cristiano Ronaldo pulang ke Old Trafford pada musim lalu, performa Fernandes mulai menurun. Ia minim mencetak gol dan assist dan banyak orang menilai ini disebabkan ia harus menjadi 'pelayan' untuk Ronaldo.
Ketika dimintai tanggapan mengenai hal tersebut, begini jawaban Fernandes. "Saya rasa penurunan performa saya bukan karena Cristiano," buka Fernandes kepada The Athletic.
Baca komentar lengkap sang playmaker di bawah ini.
Salah Sendiri
Menurut Fernandes ia tidak mencetak banyak gol dan assist karena performanya memang menurun. Jadi ia bertekad untuk memperbaiki situasi tersebut.
"Performa saya menurun karena saya tidak berusaha cukup keras untuk membuat gol atau assist bagi diri saya sendiri," terang Fernandes.
"Di empat pertandingan Premier League terakhir, Cristiano menjadi starter sementara saya jadi starter. Pada saat itu saya mencetak satu gol saja, jadi ini masalahnya bukan pada Cristiano, melainkan terkadang saya berada dalam situasi yang bagus dan kadang jelek," lanjut Fernandes.
Percaya Penuh
Fernandes juga menyebut bahwa tudingan Ronaldo egois itu juga tidak benar. Ia menyebut bahwa Ronaldo beberapa kali memberikan kesempatan baginya untuk mencetak gol.
"Saya rasa tidak adil menyalahkan Cristiano atas penurunan performa saya. Musim lalu saya membuat banyak assist baginya, jadi saya rasa ini tidak adil," terang Fernandes.
"Sebelum dia datang, saya yang bertugas mengambil eksekusi penalti. Di musim lalu, saya gagal mengeksekusi dua penalti jadi saya tidak bisa mengeluh ketika Cristiano yang kini mengambil penalti untuk kami," ujar sang playmaker.
"Saat melawan Arsenal di bulan April, dia memberikan saya kesempatan untuk mencetak penalti dan berkata 'Ayo, cetak gol bagi kami'. Saya gagal mengeksekusi penalti itu dan meski begitu saya merasa bahwa ia mempercayai saya seutuhnya," imbuh Fernandes.
Performa Fernandes
Fernandes sendiri masih menjadi andalan Erik Ten Hag di skuat Manchester United.
Ia total sudah delapan kali bermain di tim utama United. Namun ia baru membuat satu gol dan satu assist bagi Setan Merah.
Klasemen Premier League
(The Athletic)
Baca Juga:
- Rapor 6 Pemain yang Dibeli Manchester United Musim 2022/2023 : Hanya Satu yang Belum Debut
- Nasib 9 Pemain yang Tinggalkan Manchester United: Paul Pogba dan Lord Lingard Ampas!
- Ralf Rangnick Datang ke Manchester United di Waktu yang Tidak Tepat
- Kondisinya Terpuruk, Harry Maguire Frustrasi dan Kesal dengan David de Gea
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klaim Legenda Man United Soal Jude Bellingham: Agak Mirip Saya tuh
Liga Inggris 20 September 2022, 23:38 -
Meski Ditolak, Benjamin Pavard Masih Buka Kesempatan Gabung Manchester United
Bundesliga 20 September 2022, 22:04 -
Ini Perbedaan Erik Ten Hag dan Para Pendahulunya di MU Versi Bruno Fernandes
Liga Inggris 20 September 2022, 21:46 -
Legenda MU Sebut Jude Bellingham Nyaris Gabung Setan Merah
Liga Inggris 20 September 2022, 21:21 -
Dituding Hasut Jurrien Timber untuk Tidak Pindah ke MU, Begini Kilah Louis van Gaal
Liga Inggris 20 September 2022, 21:03
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39