Dipermak Everton, Gary Neville Pertanyakan Komitmen Pemain MU
Serafin Unus Pasi | 22 April 2019 21:40
Bola.net - - Legenda Manchester United, Gary Neville tidak mampu memendam rasa marahnya usai Manchester United dikalahkan Everton kemarin. Neville menuding bahwa para pemain MU tidak menunjukkan komitmen yang bagus sehingga tim mereka menanggung malu.
Manchester United mendapatkan hasil memalukan di pertandingan pekan ke 35 EPL musim ini. Bertandang ke Goodison Park, Setan Merah dipermalukan tuan rumah Everton dengan skor 4-0.
Kekalahan itu menambah panjang daftar buruk Setan Merah belakangan ini. Rekor pertahanan mereka disebut pertahanan paling buruk yang dimiliki MU sejak tahun 1998 silam.
Neville sendiri mengaku tidak habis pikir dengan performa para pemain MU di laga tersebut. "Saya akan berkata jujur kepada kalian bahwa darah saya sudah hampir mendidih melihat mereka," buka Neville kepada Sky Sports.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Performa Mengecewakan
Neville mengaku heran bagaimana bisa performa United menurun begitu drastis setelah beberapa saat yang lalu mereka tampil menggila di bawah kepemimpinan Solskjaer.
"Saya tidak pernah mengatakan bahwa para pemain ini selalu bermain dengan fantastis ketika mereka mulai meraih sejumlah kemenangan di dua atau tiga bulan yang lalu."
"Ketika anda melihat permainan mereka melawan Liverpool beberapa minggu yang lalu, semuanya terlihat sempurna. Oleh berhasil membuat para pemain ini bermain dengan baik."
Komitmen Jelek
Neville menilai para pemain MU belakangan ini tidak menunjukkan komitmen yang baik saat tampil di atas lapangan, sehingga mereka terlihat setengah-setengah dalam bermain.
"Sekarang kita melihat apa yang dikatakan Ole pada hari Jumat bahwa akan ada penyadaran realitas dan itu sedang terjadi saat ini. Saya pergi ke Barcelona pada hari Rabu malam kemarin dan saya melihat beberapa pemain hanya berpura-pura berlari ke belakang, di mana mereka seakan-akan mereka mencoba membantu pertahanan, cuma mereka tidak berlari melainkan hanya joging saja."
"Saya rasa kita bisa melihat situasi para pemain itu yang sebenarnya saat ini. Ada banyak gangguan terkait kontrak padahal mereka tengah berada dalam minggu-minggu yang penting." tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Dibantai Everton, Solskjaer Langsung Banjir Kritikan
Liga Inggris 21 April 2019, 22:30 -
Derby Manchester Menjadi Penentu Pemenang Trofi EPL 2018-19
Liga Inggris 21 April 2019, 22:18 -
Hasil Pertandingan Everton vs Manchester United: Skor 4-0
Liga Inggris 21 April 2019, 21:30 -
Jordi Alba: MU Buat Barcelona Sulit Hadapi Real Sociedad
Liga Spanyol 21 April 2019, 21:00 -
Antonio Valencia Konfirmasi Kepergiannya dari MU
Liga Inggris 21 April 2019, 15:00
LATEST UPDATE
-
Ancaman Bola Mati untuk Timnas Indonesia: Tutup Celah, Tutup Peluang Lawan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:59 -
Garuda Terluka, tapi Belum Tumbang: Target 3 Poin di Laga Berikutnya
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:52 -
Calvin Verdonk vs Dean James: Siapa Penguasa Sisi Kiri Garuda?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:42 -
Sinyal Rotasi di Bawah Mistar: Emil Audero Debut Lawan Bahrain?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:33 -
Tiga Serangkai Bahrain: Ancaman buat Timnas Indonesia di Gelora Bung Karno
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:21 -
Jadwal Final Swiss Open 2025: Asa Merah Putih di Pundak Fikri/Daniel
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 08:58 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39