Diminati Lazio, Arsenal Hargai Iwobi 25 Juta Euro
Editor Bolanet | 22 Juli 2018 14:20
Iwobi merupakan jebolan akademi Arsenal dan telah tampil sebanyak 98 kali bagi The Gunners. Musim lalu ia cukup sering dipilih Arsene Wenger untuk menjadi starter.
Namun masa depan Iwobi di Arsenal menjadi tanda tanya setelah kedatangan Unai Emery. Gelandang 22 tahun itu kabarnya tak masuk rencana Emery untuk musim anyar ini. (msg/pra)
Lazio Tertarik
Klub kuda hitam Serie A, Lazio mencoba melihat situasi ini dengan ingin memboyong Iwobi ke ibukota Italia. Lazio pun kabarnya mendapat angin segar dalam perburuan mereka.
Dilansir Il Messaggero, Arsenal telah menetapkan banderol Iwobi senilai 25 juta euro. Nampaknya nilai ini bisa dipenuhi Lazio setelah mereka melepas Felipe Anderson ke West Ham.
Iwobi sukses mencetak tiga gol dan membuat tujuh assist dalam 39 penampilan untuk Arsenal pada musim 2017/18 kemarin.
Ingin Bertahan
Iwobi sendiri beberapa waktu lalu menegaskan siap bekerja sama dengan Emery dan ingin menjadi pemain penting di Arsenal musim anyar ini.
Bermain untuk Arsenal merupakan mimpi saya sejak kecil. Saya sudah bermain untuk klub ini sejak saya berumur enam tahun.
Saat ini saya berhasil bermain untuk tim ini dan itu merupakan mimpi yang jadi nyata untuk saya. Saya selalu bangga mengenakan seragam Arsenal dan semoga ini bisa terus berlanjut. tandasnya.
Video Menarik
[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dengan 15 Juta Pounds, Welbeck Diyakini Bisa Tinggalkan Arsenal
Liga Inggris 21 Juli 2018, 23:10 -
Parlour Dambakan Chiellini di Arsenal
Liga Inggris 21 Juli 2018, 12:32 -
Masih Penting, Emery Diminta Pertahankan Ramsey di Arsenal
Liga Inggris 21 Juli 2018, 11:42 -
Legenda Arsenal Inginkan Max Meyer di Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Juli 2018, 11:00 -
Lichtsteiner Diharapkan Bisa Jadi Mentor Bellerin di Arsenal
Liga Inggris 21 Juli 2018, 09:59
LATEST UPDATE
-
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40