Diisukan Kembali ke MU, Begini Tanggapan Van der Sar

Yaumil Azis | 8 April 2019 01:00
Diisukan Kembali ke MU, Begini Tanggapan Van der Sar
Edwin Van Der Sar (c) AFP

Bola.net - - Manchester United dikabarkan tertarik memboyong kembali mantan pemainnya, Edwin Van der Sar, untuk mengisi pos direktur olahraga. Namun hingga saat ini, pria asal Belanda tersebut masih memberikan jawaban yang mengambang.

Van der Sar menghabiskan enam musim karirnya di Old Trafford untuk membela Manchester United. Selama itu, pria bertubuh jangkung tersebut berhasil mempersembahkan empat gelar Premier League serta satu Liga Champions.

Advertisement

Pada tahun 2016, mantan pemain Fulham tersebut mengentaskan karirnya di VV Noordwijk dengan catatan satu kali penampilan saja. Dan kini, ia sedang merintis karir di balik layar sebagai Chief Executive Officer (CEO) klub yang membesarkan namanya, Ajax Amsterdam.

Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.

1 dari 3 halaman

Van Der Sar Hargai MU

Enam musim, dengan serangkaian gelar, maka pantaslah jika Van der Sar menyebut Manchester United sebagai tempat dirinya mendapat kenangan manis dalam karirnya. Begitu cintanya, ia bahkan menyebut klub raksasa Premier League itu sebagai rumahnya.

"Saya ingat saat baru pertama kali datang dari Fulham. Oh, ini United... Tapi setelah melewati satu hari, anda akan merasa seperti di rumah. Perempuan pembersih. Mike sang koki. Kath [resepsionis]. Mereka masih ada di sana," tutur Van der Sar dikutip dari Manchester Evening News.

"Anda harus menghargai itu dan Ole [Gunnar Solskjaer] sedang melakukan tugasnya dengan baik. Juga Ed [Woodward]. Saya punya rasa hormat tinggi kepadanya, perihal apa yang ia berikan kepada klub," lanjutnya.

2 dari 3 halaman

Buka Peluang Pindah

Pria berumur 48 tahun itu lalu berbicara soal kemungkinan dirinya kembali ke Manchester United untuk beraksi di belakang layar. Perihal itu, Van der Sar tidak memberikan jawaban pasti namun membuka pintu jika Manchester United ingin memberinya pekerjaan.

"Saya ingin merasa bisa berkontribusi, dan anda hanya bisa melakukannya utnuk sesuatu yang anda percaya. United adalah tempat yang spesial," tambahnya.

"Pada akhirnya, siapa yang tahu? Tapi untuk beberapa tahun ke depan saya masih akan berada di sini," tandasnya.

3 dari 3 halaman

Ajax Mencuri Perhatian

Ajax sendiri belum lama ini menarik perhatian publik. Kemenangan atas Real Madrid pada leg kedua di Santiago Bernabeu telah membuat skuat besutan Erik Ten Hag tersebut mencapai babak perempat final untuk sekian tahun lamanya.

Mereka sendiri akan berhadapan dengan klub raksasa Italia, Juventus. Sama seperti Ajax, mereka juga berhasil melakukan comeback epik di laga leg kedua kontra Atletico Madrid dengan skor telak 3-0. Juventus dan Ajax bakal bertemu di hari Kamis (11/4) mendatang.