Diincar Liverpool dan Juventus, Lyon Bantah Houssem Aouar akan Pindah Klub
Serafin Unus Pasi | 26 April 2020 04:30
Bola.net - Presiden Lyon, Jean-Michel Aulas memberikan klarifikasi terkait rumor masa depan Houssem Aouar. Ia menegaskan bahwa sang gelandang tidak akan pergi ke klub manapun di musim panas nanti.
Aouar merupakan pemain kunci skuat Les Gones musim ini. Ia memberikan kontribusi yang sangat besar untuk lini tengah Lyon musim ini.
Berkat performa apiknya itu, Aouar kini diincar sejumlah klub papan atas Eropa seperti Liverpool dan Juventus. Menurut sejumlah gosip yang beredar, pemuda 21 tahun itu tergoda untuk meninggalkan Lyon di musim panas nanti.
Aulas sendiri menegaskan bahwa ia akan menghormati keputusan Aouar terkait masa depannya. "Keputusan seorang pemain adalah hal terpenting," buka Aulas kepada situs resmi Lyon.
Baca komentar lengkap sang Presiden di bawah ini.
Ingin Bertahan
Aulas sendiri cukup optimistis bahwa Aouar tidak akan meninggalkan timnya di musim panas nanti.
Ia menyebut bahwa sang gelandang masih ingin menjadi bagian dari skuat Lyon untuk beberapa tahun ke depan.
"Mempertahankan pemain yang tidak ingin bermain lagi merupakan keputusan yang tidak masuk akal. Namun Houssem sudah mengatakan kepada kami bahwa ia tidak ingin pergi."
Belum Ada Tawaran yang Masuk
Aulas juga menegaskan bahwa timnya juga berkomitmen untuk mempertahankan Aouar di musim panas nanti.
Ia juga mengatakan bahwa sejauh ini belum ada satupun tawaran yang masuk untuk sang gelandang.
"Sejauh ini belum ada negosiasi apapun terkait dirinya. Kami juga akan mempertahankan dia meski kami mendapatkan tawaran yang bagus." ujarnya.
Mahar Transfer
Menurut laporan tersebut, Aouar memiliki klausul rilis yang cukup terjangkau.
Ia bisa direkrut dengan bayaran sebesar 50 juta Euro saja di musim panas nanti.
(Lyon)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cristiano Ronaldo Bertahan di Juventus Hingga 2022?
Liga Italia 25 April 2020, 17:12 -
Barcelona dan Juventus Ingin Tukar Arthur dengan Miralem Pjanic
Liga Spanyol 25 April 2020, 06:50 -
Jorginho Bersedia Gabung Juventus?
Liga Italia 25 April 2020, 00:01 -
13 Pemain dengan Gocekan Bola Terindah, Messi Hanya Peringkat Lima
Liga Champions 24 April 2020, 20:26
LATEST UPDATE
-
Celah di Dua Kubu: Indonesia Tanpa Hilgers, Bahrain Kehilangan Bek Kanan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 16:29 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 15:53 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 15:52 -
Klasemen Sementara Formula 1 2025 Usai Seri China di Shanghai Park
Otomotif 23 Maret 2025, 15:51 -
Mees Hilgers dan SUGBK: Pertemuan yang kembali Tertunda
Tim Nasional 23 Maret 2025, 15:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39