Diincar Chelsea, Marquinhos Pastikan Bertahan di PSG
Serafin Unus Pasi | 6 Maret 2022 02:00
Bola.net - Chelsea nampaknya bakal gagal untuk mengamankan jasa Marquinhos. Sang bek memastikan bahwa ia akan melanjutkan karirnya di PSG.
Chelsea hampir pasti mengalami krisis bek di musim panas nanti. Karena beberapa bek mereka seperti Antonio Rudiger dan Andreas Christensen kontraknya akan berakhir di musim panas nanti.
Thomas Tuchel sudah mulai memetakan sejumlah target untuk mengisi kekosongan tersebut. Salah satu nama yang diincar adalah bek PSG, Marquinhos.
Namun Chelsea bakal gigit jari karena Marquinhos tidak tertarik pindah di musim panas nanti. "Masa depan saya berada di PSG," buka Marquinhos RMC Sports.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Tidak Berminat Pindah
Marquinhos tahu bahwa Chelsea menginginkan jasanya. Namun ia menegaskan bahwa pindah klub tidak jadi agendanya di musim panas nanti.
Ia masih merasa bahagia karena PSG memiliki proyek yang tepat untuknya.
"Klub ini telah menunjukkan kepercayaan dan rasa hormat yang besar kepada saya. Jadi segalanya berjalan ke arah yang benar,"
Ingin Perpanjang Kontrak
Marquinhos menyebut bahwa ia masih sangat bahagia di PSG. Ia menilai Les Parisien adalah klub yang tepat untuknya.
Jadi ia ingin memperpanjang kontraknya bersama PSG dan ia tahu PSG juga ingin melanjutkan kerja sama dengannya.
"Leonardo [Direktur Teknik PSG] tahu apa yang saya inginkan, begitu juga pihak klub. Jadi saya benar-benar sangat tenang mengenai masa depan saya," ia menandaskan.
Opsi Alternatif
Chelsea sendiri tidak terlalu gundah jika gagal mendapatkan Marquinhos. Karena mereka memiliki opsi alternatif untuk tim mereka.
Nama bek Sevilla, Jules Kounde dilaporkan bakal jadi prioritas Chelsea di musim panas nanti.
Klasemen Premier League
(RMC Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Burnley vs Chelsea: Skor 0-4
Liga Inggris 5 Maret 2022, 23:53 -
Data dan Fakta Premier League: Burnley vs Chelsea
Liga Inggris 5 Maret 2022, 09:01 -
Pemilik Klub Boleh Berganti, tapi Tuchel Tetap Cinta Chelsea
Liga Inggris 5 Maret 2022, 06:40
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39