Dihajar Pemain Soton, Mourinho Sebut Fellaini Beruntung
Dimas Ardi Prasetya | 26 September 2017 23:28
Bola.net - - Manajer Manchester United Jose Mourinho mengaku Marouane Fellaini beruntung tak cedera parah dan harus absen lama setelah mendapat tekel keras dari Shane Long.
Fellaini saat ini mengalami cedera engkel. Cedera itu didapatnya saat bermain melawan pada akhir pekan kemarin di pentas Premier League.
Akibat cedera itu, Fellaini pun terpaksa harus absen saat MU berlaga ke kandang CSKA Moscow di matchday dua Liga Champions tengah pekan ini. Absennya Fellaini membuat Mourinho pusing karena Paul Pogba dan Michael Carrick juga dipastikan absen.
Mourinho lantas mengatakan bahwa setelah melihat tayangan ulang dari tekel tersebut, Fellaini beruntung tak mengalami cedera parah. Ia juga berharap pemain asal Belgia itu lekas pulih.
Baru ketika saya melihatnya di TV, saya menyadari bahwa Fellaini sangat beruntung. Ini bisa menjadi situasi yang jauh lebih buruk, tapi pada saat di mana kami tidak memiliki Pogba dan Carrick,ia menjadi lebih penting daripada sebelumnya, serunya seperti dilansir Soccerway.
Saya tidak berharap Fellaini absen dalam waktu lama. Tidak ada tekanan pada dirinya (di jeda internasional) jadi mudah-mudahan ia kembali untuk kami, ujar Mourinho.
Dalam kesempatan yang sama, Mourinho juga berkomentar soal wasit Craig Pawson yang memimpin pertandingan tersebut. Craig sendiri hanya memberikan kartu kuning pada Long namun Mourinho menolak untuk mengecam wasit tersebut.
Bagi saya Craig Pawson adalah salah satu talenta besar dalam perwasitan di Inggris. Ia menjalani pertandingan yang menakjubkan menurut saya. Ia begitu tenang dan terkendali dan saya pikir ia memiliki performa bagus.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lukaku Dijagokan Kalahkan Kane Dalam Perebutan Gelar Top Skor
Liga Inggris 25 September 2017, 21:09 -
Tidak Ada Sanksi untuk Kartu Merah Mourinho
Liga Inggris 25 September 2017, 20:35 -
Gerrard Penasaran Lihat Lukaku Atasi Persaingan Dengan Ibrahimovic
Liga Inggris 25 September 2017, 18:58 -
Karena Lebih Pragmatis, MU Disebut Akan Juara Musim Ini
Liga Inggris 25 September 2017, 14:25 -
Merson Kecam Komentar Mourinho Soal Carabao Cup
Liga Inggris 25 September 2017, 13:15
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39