Dihadapkan Tiga Laga Krusial, Mourinho Tak Bisa Memilih
Ari Prayoga | 10 Maret 2018 05:50
Bola.net - - Manajer Manchester United, Jose Mourinho mengaku bingung ketika ditanya manakah laga yang lebih penting, melawan Liverpool, Sevilla ataukah Brighton & Hove Albion.
Malam nanti United bakal bersua sang rival abadi, Liverpool dalam lanjutan Premier League. Selain karena rivalitas panas, laga ini juga krusial mengingat kedua tim kini tengah bersaing ketat di papan atas klasemen.
Tengah pekan nanti, United sudah ditunggu laga hidup mati melawan Sevilla. Hasil 0-0 di leg pertama membuat partai di Old Trafford nanti menjadi sangat krusial.
Sementara pada akhir pekan depan, United bakal bermain di Wembley melawan Brighton dalam partai semifinal Piala FA. Mourinho pun tak bisa memilih mana di antara tiga laga ini yang lebih penting.
Kami sekarang memiliki tiga laga, Liverpool, Sevilla dan Brighton. Jika Anda bertanya apakah saya bisa memilih manakah laga yang paling penting, saya tak bisa memilih, ujar Mourinho seperti dikutip Soccerway.
Liverpool paling penting karena merupakan laga selanjutnya tapi dua partai lainnya bersifat knockout. Saya pikir fans tak akan senang jika saya mengatakan Liverpool adalah laga terbesar musim ini dan Sevilla bukanlah bigmatch, lanjutnya.
Semua orang ingin pergi ke Wembley menyaksikan semifinal Piala FA. Apakah Brighton kurang penting dibanding laga melawan Liverpool? tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lap Ingus ke Ronaldo, Begini Kilah Alves
Liga Champions 9 Maret 2018, 18:30 -
Szczesny: Juve Bangkit Saat yang Lain Tumbang
Liga Italia 9 Maret 2018, 16:40 -
Szczesny Ungkap Alasan Dibalik Ejekannya
Liga Champions 9 Maret 2018, 16:02
LATEST UPDATE
-
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45 -
Timnas Argentina Berjarak Satu Poin dari Piala Dunia 2026
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:32 -
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39