Digosipkan Gabung Arsenal, Begini Tanggapan Ryan Fraser
Serafin Unus Pasi | 10 Juni 2019 21:20
Bola.net - - Winger Bournemouth, Ryan Fraser angkat bicara terkait rumor dirinya bergabung dengan Arsenal. Fraser mengaku ia masih belum memutuskan klub mana yang akan ia bela musim depan.
Winger berusia 25 tahun itu menjadi salah satu pemain terbaik Bournemouth musim lalu. Ia berhasil mengemas 7 gol dan 14 assist bagi The Cherries sepanjang musim 2018/2019 kemarin, di mana ia merupakan pemain dengan jumlah assist terbanyak kedua di EPL musim ini.
Permainan apik Fraser ini ternyata dipantau oleh sejumlah klub papan atas Inggris. Salah satunya adalah Arsenal yang diberitakan sangat tertarik ingin mendatangkan pemain Timnas Skotlandia itu di musim panas nanti.
Fraser mengakui bahwa ia sudah banyak mendapatkan pertanyaan terkait masa depannya itu. "Rekan-rekan saya sudah menanyakan perihal itu," buka Fraser kepada BBC Sport.
Baca komentar lengkap sang winger di bawah ini.
Masih Buta
Fraser menegaskan bahwa hingga saat ini ia masih belum mengambil keputusan apapun terkait masa depannya.
Ia mengaku bisa saja bertahan di Bournemouth atau bergabung dneganm klub lain di musim kompetisi yang akan datang.
"Saya tidak tahu apapun mengenai itu, jadi saya rasa tidak ada gunanya membicarakan itu. Kemanapun saya akan pergi, maka di situlah saya akan berada. Saya hanya bisa bilang saya tidak tahu apa yang akan terjadi nanti."
Berikan Yang Terbaik
Fraser pada kesempatan ini menegaskan bahwa apapun yang akan terjadi dengan dirinya, ia akan terus menikmati bermain sepakbola dan mencoba memberikan yang terbaik untuk tim yang akan ia bela nanti.
"Kemanapun saya akan pergi, entah itu di Bournemouth atau di klub lain, saya akan mencoba memberikan kemampuan terbaik saya dan menikmati permainan saya."
"Jika saya memikirkan hal-hal selain itu, maka saya mungkin akan bermain dengan buruk." tutur sang winger.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Samuel Umtiti Tutup Peluang Pindah ke Arsenal
Liga Inggris 9 Juni 2019, 22:40 -
Arsenal Tidak Akan Beli Pengganti Petr Cech
Liga Inggris 9 Juni 2019, 19:40 -
Unai Emery Agendakan Pertemuan Empat Mata dengan Thomas Meunier
Liga Inggris 9 Juni 2019, 18:40 -
Presiden Erdogan jadi Pendamping Pernikahan Mesut Ozil
Bolatainment 9 Juni 2019, 01:10 -
Arsenal Mulai Negosiasi Transfer Yannick Carrasco
Liga Inggris 8 Juni 2019, 22:00
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39