Digosipkan Bakal ke MU, Begini Respon Kalidou Koulibaly

Serafin Unus Pasi | 10 Oktober 2019 21:00
Digosipkan Bakal ke MU, Begini Respon Kalidou Koulibaly
Kalidou Koulibaly dalam pertandingan Serie A antara Napoli melawan SPAL di stadion Paolo Mazza, 12 Mei 2019. (c) AP Photo

Bola.net - Bek Napoli, Kalidou Koulibaly angkat bicara terkait rumor dirinya bergabung dengan Manchester United. Koulibaly menyebut bahwa kabar itu adalah kabar bohong karena ia fokus sepenuhnya untuk Napoli.

Beberapa tahun terakhir, Koulibaly bersinar di Serie A Italia. Ia diyakini sebagai salah satu bek tengah terbaik di kompetisi papan atas Italia dalam tiga tahun terakhir.

Advertisement

Salah satu efek samping dari penampilannya yang cemerlang, ia mulai digosipkan akan pindah ke klub baru. Salah satu klub yang disebut sangat serius ingin mendatangkannya adalah Manchester United.

Menanggapi rumor tersebut, Koulibaly menyebut bahwa itu tidak lebih dari sekedar kabar bohong. "Saya sudah terbiasa mendengar rumor-rumor seperti itu," ujar Koulibaly kepada Goal International.

Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Hanya Napoli

Koulibaly menegaskan bahwa hingga saat ini ia sama sekali belum punya niatan untuk meninggalkan Napoli.

Ia menyebut bahwa ia masih ingin bertahan bersama tim asal kota Naples itu dan ia tidak tertarik pindah ke klub lain.

"Ada banyak rumor yang keluar setiap hari yang mengatakan bahwa saya akan pergi. Namun saat ini fokus saya hanya meraih kemenangan bersama Napoli dan saya tidak mempedulikan yang lain."

2 dari 3 halaman

Target Besar

Koulibaly juga mengungkapkan alasan mengapa ia belum mau berpaling dari skuat I Partenopei.

Koulibaly menyebut bahwa ia memiliki target besar yang ingin ia raih bersama tim besutan Carlo Ancelotti tersebut.

"Target kami adalah mengalahkan tim-tim terbaik di Italia dan memenangkan Scudetto. Musim ini akan menjadi musim yang sulit karena semua tim sudah semakin kuat dan Serie A menjadi lebih kompetitif." ia menambahkan.

3 dari 3 halaman

Harga Mahal

Napoli sendiri diberitakan tidak keberatan untuk berpisah dengan bek Timnas Senegal tersebut.

Namun mereka diberitakan mematok harga yang cukup mahal untuk sang bek.

(Goal International)