Diego Forlan Dukung Liverpool Juara
Afdholud Dzikry | 17 November 2016 15:14
Bola.net - - Mantan striker Manchester United, Diego Forlan memberikan dukungannya kepada Liverpool untuk menjadi yang terbaik di Premier League musim ini.
Liverpool memang tengah berada dalam performa apik awal musim ini. Pasukan arahan Jurgen Klopp tersebut mampu memulai kompetisi dengan sangat baik dan kini memuncaki klasemen sementara Premier League dengan raihan 26 poin dari 11 pertandingan.
The Reds sendiri unggul satu poin dari peringkat kedua yang ditempati Chelsea dan unggul dua poin dari peringkat ketiga dan keempat yang ditempati Manchester City dan Arsenal.
Liverpool belum memenangkan liga sejak 1990, tapi setelah Leicester City juara musim lalu, saya melihat tak ada alasan tim lain tak bisa melakukannya hal yang sama, ujarnya.
Liverpool hanya perlu melanjutkan ini dan memiliki keberuntungan dengan cedera. Karena mereka tak main di Eropa, itu akan membantu dan para pemain telah menyatu dengan baik. Mereka tak punya pemain sekelas Luis Suarez, tapi Coutinho sangat bagus, sambungnya.
Klopp juga punya keuntungan lebih daripada pelatih MU, Mourinho dan pelatih Chelsea, Antonio Conte karena dia telah berada di tim lebih lama. Pemainnya memiliki keyakinan dan telah mencetak lebih banyak gol daripada tim lain, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Balotelli: Hubungan Saya Dengan Rodgers Adalah Bencana
Liga Inggris 16 November 2016, 22:32 -
Gerrard Dikabarkan Akan Kembali ke Liverpool
Liga Inggris 16 November 2016, 21:58 -
Mignolet Bertekad Kudeta Karius
Liga Inggris 16 November 2016, 21:27 -
Tottenham Tergiur Boyong Sturridge
Liga Inggris 16 November 2016, 19:50 -
Gundogan Yakin Klopp Raih Sukses di Liverpool
Liga Inggris 16 November 2016, 18:48
LATEST UPDATE
-
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39