Diego Costa Masih Simpan Dendam ke Antonio Conte
Yaumil Azis | 29 September 2018 02:49
- Penyerang Atletico Madrid, Diego Costa, rupanya masih menyimpan dendam kesumat kepada mantan pelatihnya di Chelsea dulu, Antonio Conte. Ia pun terlihat cukup senang dengan keterpurukan pria asal Italia tersebut.
Tahun 2017 lalu, Costa bersama Chelsea berhasil mendapatkan kesuksesan juara Premier League. Gelar itu terasa semakin spesial karena diraih di musim pertama Antonio Conte menjabat sebagai pelatih.
Costa mengambil peran penting, di mana dirinya tampil dalam 42 pertandingan dan mencetak 22 gol. Tetapi pada akhir musim, ia justru dibekukan dari klub hingga akhirnya memutuskan kembali ke Atletico di Januari 2018.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
'Di Mana Conte Sekarang?'
Cukup segar diingatan, bagaimana Antonio Conte mendepak Diego Costa dari skuat intinya. Melalui pesan singkat, eks nahkoda Juventus dan timnas Italia itu mengatakan bahwa sang penyerang sudah tidak lagi menjadi bagian dari timnya.
Seolah karma, Chelsea pada musim itu mengalami keterpurukan hingga berakhir dengan pemecatan Conte. Melihat hal itu, pemain berumur 29 tahun tersebut kini merasa di atas angin.
"Itu adalah masa yang buruk bagi saya, tetapi itu bukanlah kesalahan saya," ujar Diego Costa kepada Marca baru-baru ini.
"Orang-orang berkata banyak, tetapi waktu memperlihatkan yang sesungguhnya. Lihat di mana Conte sekarang," lanjutnya.
Beda dengan Simeone
Costa menyalahkan Conte karena cara pendekatannya kepada pemain yang tak disukainya tidak benar. Ia lalu membandingkannya dengan cara pelatihnya saat ini, Diego Simeone.
"Saya tinggalkan Chelsea dengan cara buruk karena cara dia beraksi. Simeone adalah pelatih yang lebih unggul dari anda. Saat Cholo tidak menginginkan anda, dia menjelaskan dan mencoba membantu anda," tambahnya.
"Di Chelsea sebaliknya. Kami menang dengan Conte dan, setelah semuanya, dia mengirimkan pesan dan berkata bahwa dirinya tidak menginginkan saya lagi," tutupnya.
Setelah akhirnya kembali bermain, Diego Costa kini menjelma menjadi striker haus gol yang berbahaya lagi. Ia bahkan menjadi bintang kala Atletico mengalahkan Real Madrid di Piala Super Eropa bulan Agustus lalu.
Perselisihan yang terjadi antara bintang Manchester United, Paul Pogba, dengan sang pelatih, Jose Mourinho, merembet ke pemain lainnya. Simak informasi selengkapnya melalui tautan video di bawah ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klopp Percaya Liverpool Bisa Matikan Hazard
Liga Inggris 28 September 2018, 23:33 -
Liverpool Akan Gunakan Informasi di Anfield untuk Kalahkan Chelsea
Liga Inggris 28 September 2018, 22:28 -
Sarri Jagokan Liverpool Juara Premier League
Liga Inggris 28 September 2018, 21:47 -
Van Dijk Diragukan Bisa Main Lawan Chelsea
Liga Inggris 28 September 2018, 20:58 -
Data dan Fakta Premier League: Chelsea vs Liverpool
Liga Inggris 28 September 2018, 16:02
LATEST UPDATE
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39