Diego Costa Disebut Hampir Kembali ke Atletico Madrid
Editor Bolanet | 30 Oktober 2015 09:13
Pemain 27 tahun tersebut didatangkan Chelsea dari Atleti pada musim panas 2014 silam. Di musim pertamanya bermain di Inggris itu, Costa sukses menjadi aktor penting kesuksesan The Blues musim lalu.
Namun seperti dilansir Daily Mail, meskipun sukses di musim pertamanya Diego Costa ternyata masih memikirkan Atleti. Laporan tersebut mengklaim bahwa CEO Atletico, Miguel Angel Gil dan Costa mengadakan pertemuan saat keduanya berada di Ibiza selama musim panas lalu.
Daily Mail mengklaim bahwa pertemuan keduanya di Ibiza itu salah satunya tentang kemungkinan Costa kembali ke Vicente Calderon musim panas lalu. Dan Costa sendiri diklaim merindukan suasana Calderon dan disebut siap untuk kembali.
Namun hal itu tak pernah terjadi. Costa memutuskan untuk tetap bermain untuk Chelsea dan ia sejauh ini masih belum menemukan bentuk terbaiknya seperti musim lalu dengan baru mencetak dua gol dari delapan laga.[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fabregas: Kita Pasti Bisa Juara Premier League
Liga Inggris 29 Oktober 2015, 19:57 -
Sturridge Terus Cedera, Ini Kata Klopp
Liga Inggris 29 Oktober 2015, 17:41 -
Perfoma Chelsea Dinilai Mulai Membaik
Liga Inggris 29 Oktober 2015, 17:05 -
Data dan Fakta Premier League: Chelsea vs Liverpool
Liga Inggris 29 Oktober 2015, 16:16 -
Prediksi Chelsea vs Liverpool 31 Oktober 2015
Liga Inggris 29 Oktober 2015, 16:15
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39