Diberi Gaji Selangit, Ozil Harus Buktikan Kehebatan di Lapangan
Ari Prayoga | 2 Februari 2018 06:42
Bola.net - - Eks kapten Manchester United yang kini menjadi pundit, Gary Neville menyatakan bahwa Mesut Ozil harus menunjukkan penampilan terbaik setelah kontraknya di Arsenal resmi diperpanjang.
Dalam kontrak baru hingga 2021 ini, Arsenal dikabarkan memberikan gaji senilai 350 ribu poundsterling per pekan sebelum dipotong pajak kepada Ozil. Angka ini merupakan tertinggi di klub London Utara tersebut.
Menurut Neville, kepercayaan yang diberikan Arsenal itu kini harus dibayar Ozil dengan penampilan impresif dan membawa The Gunners meraih trofi.
Kehilangan (Alexis) Sanchez merupakan pukulan telak, jadi selesainya masalah (kontrak baru) Ozil sebuah hal positif bagi mereka, ujar Neville di Sky Sports.
Namun sekarang ia harus membayarnya dengan penampilan di level seperti yang ia tampilkan dalam beberapa bulan terakhir untuk beberapa tahun ke depan, untuk membawa Arsenal meraih trofi yang mereka butuhkan dan membawa mereka kembali ke empat besar, tambahnya.
Musim ini Ozil memang tampil brilian dengan mencetak total empat gol dan tujuh assist serta menciptakan 70 peluang dalam 21 penampilan di semua kompetisi.
Performa impresif Ozil bakal kembali dibutuhkan Arsenal kala mereka menjamu tim kuda hitam, Everton di Emirates Stadium dalam lanjutan Premier League akhir pekan ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Penilaian Lampard Atas Perekrutan Giroud
Liga Inggris 1 Februari 2018, 21:57 -
Merson: Conte Harusnya Senang Aktivitas Chelsea di Bursa Transfer Musim Dingin Ini
Liga Inggris 1 Februari 2018, 21:29 -
Peringatan Merson Untuk Morata Terkait Giroud
Liga Inggris 1 Februari 2018, 20:48 -
Bersama Chelsea, Giroud Ingin Raih Banyak Trofi
Liga Inggris 1 Februari 2018, 19:53 -
Bagi Giroud, Chelsea Pilihan Yang Sempurna
Liga Inggris 1 Februari 2018, 19:24
LATEST UPDATE
-
Harry Kane Kejar Rekor 100 Gol untuk Timnas Inggris, Bisa Kah?!
Piala Dunia 24 Maret 2025, 13:15 -
Demi Jadi Juara Dunia MotoGP, Jorge Martin Ngaku Korbankan Impian Kuliah
Otomotif 24 Maret 2025, 12:59 -
Bintang Muda yang Bersinar di Serie A 2024/2025
Liga Italia 24 Maret 2025, 12:54 -
Kegagalan Proyek Thiago Motta di Juventus dalam Waktu Kurang dari 300 Hari
Liga Italia 24 Maret 2025, 12:45 -
Hattrick Kegagalan Virgil van Dijk dalam 2 Pekan!
Liga Inggris 24 Maret 2025, 12:45 -
Darwin Nunez Jadi Pemain Pertama yang Tinggalkan Liverpool Musim Panas Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 12:45
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23