Deretan Pemain yang Masih Moncer di Usia Kepala Tiga, Ada Idola Kamu?
Serafin Unus Pasi | 14 April 2020 20:43
Bola.net - Seperti olahraga-olahraga lainnya, usia menjadi sebuah musuh yang sulit ditaklukan bagi para pesepakbola. Semakin berumur, semakin sulit bagi pesepakbola untuk mengeluarkan kemampuan terbaiknya.
Beberapa pihak mengatakan bahwa usia emas seorang pesepakbola ada di akhir 20'an dan di awal 30'an. Setelah itu biasanya kecenderungan performa seorang pemain mulai menurun. Salah satu penyebabnya adalah penurunan kondisi fisik.
Namun jangan salah, ada Meski sudah berusia di atas 30 tahun, performa para pemain ini tetap prima. Mereka tetap konsisten menjaga performa, meski sudah tak lagi muda.
Melihat pemain-pemain yang sudah berkepala tiga lebih dan tetap tampil dengan performa prima saat ini, tentu pantas mendapat apresiasi. Apalagi jika harus menghadapi lawan dengan usia jauh lebih muda.
Berikut pemain sepak bola yang mampu menjaga performa mereka tetap yahud, kendati usia mereka telah memasuki angka 30.
Zlatan Ibrahimovic
Mendekati usia empat puluh tahun, performa Zlatan Ibrahimovic dinilai masih mengesankan. Pemain asal Swedia ini mampu mengemas 53 gol dalam 58 pertandingan bersama LA Galaxy.
Pemain berusia 38 tahun yang kini menjalani periode kedua di AC Milan ini juga masih tajam dalam urusan mencetak gol.
Sergio Ramos
Pemain berusia 34 tahun ini masih menjadi andalan di lini belakang Real Madrid. Sergio Ramos telah menghabiskan 15 tahun karier sepak bolanya bersama El Real.
Segio Ramos merupakan satu di antara deretan bek tersubur di jagat sepak bola.
Sebagai seorang bek, Ramos mampu menceploskan lebih dari 100 gol bagi klub dan timnas.
Produktivitas gol Ramos tersebut membuatnya masuk 11 bek tersubur sepanjang masa untuk Real Madrid.
Di fase senja kariernya, Ramos masih menjadi satu dia antara bek terbaik dunia dan musim ini ia telah mencetak lima gol untuk Los Blancos.
Robert Lewandowski
Musim ini Robert Lewandowski telah mengoleksi 25 gol dan tiga assist dari 23 pertandingan bersama Bayern Munchen. Sementara, tahun ini Lewandowski akan berusia 31 tahun.
Penyerang Timnas Polandia ini sulit dibendung dalam hal mencetak gol.
Di usianya yang ke-31 tahun, Lewandowski masih menargetkan bisa memecahkan rekor 40 gol miliki Gerd Muller dalam satu musim Bundesliga.
Lionel Messi
Perengkuh enam kali Ballon d'Or ini menjadi satu di antara pemain terhebat sepanjang sejarah sepak bola. Messi hampir dua dekade lamanya berhasil membawa Barcelona merengkuh berbagai titel juara.
Messi berhak atas penghargaan Ballon d'Or 2019. Hal itu sangat uniknya karena usianya sudah mencapai 32 tahun.
La Pulga tampaknya belum akan melemah. Dengan luar biasa, ayah tiga putra ini bakal terus menunjukkan performa terbaik sampai batas maksimalnya.
51 gol dalam 50 pertandingan musim lalu membuktikan Messi masih berada di puncak penampilannya.
Cristiano Ronaldo
Mungkin sulit dipercaya bahwa Ronaldo telah menginjak usia 35 tahun. Kemampuan bermain bolanya belum tampak berkurang.
Musim ini, Ronaldo mengoleksi 21 gol dan tiga assist dari 22 pertandingan bersama Juventus di Serie A. Satu di antara momen hebatnya di Serie A adalah gol sundulannya yang dilakukan ketika berhadapan Sampdoria.
Ronaldo juga berhasil mencetak gol dalam 11 pertandingan tanpa putus. Ini jadi bukti, Ronaldo masih menjadi pemain terbaik di dunia dan ia difavoritkan memenangi Ballon d'Or 2020.
Sumber: Bola.com/Penulis: Alfi Yuda, Editor: Aning Jati, Published: 14 April 2020
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Legenda Inter Sebut Dybala Bukanlah Seorang Juara, Kenapa?
Liga Italia 13 April 2020, 21:50 -
Demi Juventus, Agen Ingin Pjaca Bertahan di Anderlecht Musim Depan
Liga Italia 13 April 2020, 18:32 -
Juventus Persilakan Alex Sandro Cari Klub Baru di Musim Panas
Liga Italia 13 April 2020, 17:40 -
Cristiano Ronaldo si Manusia Rekor: Raja Liga Champions dan EURO
Liga Italia 13 April 2020, 11:20 -
Megahnya Tempat Karantina Mandiri Milik Cristiano Ronaldo
Open Play 13 April 2020, 09:27
LATEST UPDATE
-
Digeprek Australia, Patrick Kluivert Minta Timnas Indonesia Move On
Tim Nasional 20 Maret 2025, 21:22 -
RESMI! Daftar 4 Negara yang Sudah Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 20 Maret 2025, 19:54
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40