Demi Ambisi Pribadi, Sergio Aguero Bakal Pindah ke Chelsea?
Serafin Unus Pasi | 7 April 2021 17:00
Bola.net - Sergio Aguero nampaknya akan melanjutkan karirnya di Premier League musim depan. Sang striker dilaporkan tertarik membela Chelsea di musim depan.
Striker 32 tahun itu menghabiskan 10 tahun terakhir di Manchester City. Ia tampil cemerlang bersama The Citizens dan sukses mempersembahkan sejumlah trofi juara untuk Manchester Biru itu.
Baru-baru ini, Manchester City mengumumkan bahwa Aguero akan meninggalkan Etihad Stadium di musim panas nanti. Sejumlah tim papan atas Inggris dan Eropa tertarik untuk mengamankan jasa sang striker.
Evening Standard mengklaim bahwa Aguero kemungkinan akan bertahan di Inggris. Ia disebut akan memperkuat Chelsea di musim depan.
Mengapa Aguero tertarik pindah ke London Barat? Simak selengkapnya di bawah ini.
Dapat Jaminan Bermain
Alasan pertama mengapa Aguero ingin pindah ke Chelsea karena ia mendapatkan garansi jam bermain.
Musim depan, Chelsea terancam kehilangan tiga striker mereka. Olivier Giroud, Tammy Abraham dan Michy Batshuayi dilaporkan akan cabut dari Stamford Bridge.
Itulah mengapa Aguero dijanjikan mendapatkan jam bermain yang banyak jika ia bergabung dengan Chelsea.
Ambisi Pribadi
Aguero juga ingin pindah ke Chelsea untuk memenuhi ambisi pribadinya.
Aguero saat ini berada di peringkat empat top scorer sepanjang masa EPL. Ia berjarak enam gol dari Andy Cole di peringkat tiga dan 27 gol dari Wayne Rooney di peringkat dua.
Aguero dilaporkan berambisi melewati kedua pemain itu sehingga ia saat ini memprioritaskan bertahan di Inggris.
Opsi Lain
Aguero sendiri dilaporkan bisa pindah ke Spanyol.
Barcelona dilaporkan ingin mengamankan jasa sang striker di musim panas nanti.
(Evening Standard)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Saingi Chelsea, Arsenal Juga Dekati Hakan Calhanoglu
Liga Inggris 6 April 2021, 18:32 -
Diincar Manchester United dan Chelsea, West Ham Siap Jual Declan Rice
Liga Inggris 6 April 2021, 17:27 -
Prediksi Porto vs Chelsea, 8 April 2021
Liga Champions 6 April 2021, 16:00 -
Update Klasemen Premier League 'Big Six': Manchester United Juru Kunci!
Liga Inggris 6 April 2021, 15:10 -
Marina Granovskaia Bergerak, Hakan Calhanoglu Milik Chelsea Musim Depan?
Liga Inggris 6 April 2021, 14:30
LATEST UPDATE
-
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:11 -
Timnas Inggris Terlalu Bergantung pada Jude Bellingham?!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 08:00 -
Jordan Henderson dan Perjalanan 700 Kilometer untuk Tonton Final Euro 2024
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:45 -
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39