Debut di Manchester United Pada Usia 17 Tahun dan 19 hari, Siapa Shola Shoretire?
Asad Arifin | 22 Februari 2021 10:19
Bola.net - Ole Gunnar Solskjaer memberikan debut pada dua pemain muda dalam satu pekan terakhir. Setelah Amad Diallo, giliran Shola Shoretire yang mendapat debut di Manchester United.
Amad Diallo dimainkan ketika United berjumpa Real Sociedad tengah pekan lalu. Pemain 18 tahun bermain selama kurang lebih 10 menit ketika United menang 4-0 pada laga Liga Europa tersebut.
Selang beberapa hari, giliran Shola Shoretire yang mendapat debut. Dia tampil pada menit-menit akhir saat United menang 3-1 atas Newcastle pada laga pekan ke-25 Premier League, Senin (22/2/2021) dini hari WIB.
Siapa Shola Shoretire?
Berbeda dengan Amad Diallo, Shola Shoretire adalah pemain didikan akademi United. Jika Diallo dibeli dari Atalanta, maka Shoretire sudah bermain untuk United sejak berusia 10 tahun.
Sebelum menjejakkan kaki pada sistem pembinaan United, Shoretire pernah meniti ilmu sepak bola di akademi Newcastle. Kelak, Shoretire menjalani debut saat United berjumpa The Magpies.
Shoretire bergabung dengan akademi United karena orang tuanya pindah domisili sebab pekerjaan.
Shoretire menjadi sorotan saat berusia 14 tahun. Dia menjadi pemain paling muda yang tampil di UEFA Youth League pada Desember 2018. Dia bermain untuk tim United U-19 di laga melawan Valencia.
"Shoretire selalu bermain pada kelompok usia di atasnya. Saya tidak ingat apakah dia pernah bermain pada level seusianya," ucap pelatih United U-23, Neil Wood.
Tampil Bagus Bersama Tim U-23
Shola Shoretire promosi ke tim Manchester United U-23 pada awal musim 2020/2021 ini. Walau masih sangat muda, pemain kelahiran 2 Februari 2004 itu langsung tampil di tim utama.
Shoretire menjadi tulang punggung United U-23 di ajang Premier League 2. Dari 14 laga yang dia mainkan, Shoretire mampu mencetak enam gol. Dia hanya kalah produktif dari penyerang Joe Hugill.
Perhatian tertuju pada Shoretire saat dia mencetak hattrick dan membawa United menang 6-4 atas Blackburn pada awal Februari lalu.
"Dia baru berusia 17 tahun dan bermain melawan beberapa pemain yang lebih tua dan dia harus menemukan cara untuk mengatasinya dan dia melakukannya dengan sangat baik," ucap Neil Wood.
Debut di Tim Senior
Dua pekan setelah tampil bagus pada laga melawan Blackburn, Shoretire mendapat hadiah istimewa. Dia promosi ke tim utama. Awalnya, Shoretire hanya disiapkan untuk berlatih dengan tim senior.
Namun, Ole Gunnar Solskjaer memberi lebih banyak untuk Shoretire. Dia mendapatkan debut ketika United berjumpa Newcastle di Old Trafford.
Shoretire menggantikan Marcus Rashford pada menit ke-89. Walau hanya beberapa menit di atas lapangan, ini adalah momen yang sangat penting bagi pemuda 17 tahun dan 19 hari.
"Kenang momen ini selamanya, bro. Keluarga Anda pasti sangat bangga," ucap Marcus Rashford.
Janji Manis Solskjaer
Ole Gunnar Solskjaer punya alasan mengapa memainkan Shoretire. Walau menit yang didapat tidak cukup banyak, momen itu sangat penting. Solskjaer mengaku punya kesan bagus pada bakat Shoretire.
“Ya, tentu saja, dan dia akan memainkan banyak pertandingan untuk kami jika dia terus melakukan apa yang dia lakukan," ucap Solskjaer di situs resmi United.
"Shoretire berlatih dengan sangat baik, anak baik dengan pikiran yang baik dan mudah-mudahan dia akan memiliki karier yang baik bersama kami," sambung Solskjaer.
Sumber: Manchester Evening News
Baca Ini Juga:
- 5 Pelajaran Duel Manchester United vs Newcastle: Kerja Keras Setan Merah Terbayar Lunas
- 5 Pelajaran Laga AC Milan vs Inter Milan: Nerazzurri Scudetto? Sangat Mungkin
- Man of the Match Manchester United vs Newcastle: Bruno Fernandes
- 5 Pelajaran Laga Barcelona vs Cadiz: Waktunya Melupakan Sosok Lenglet
- Inter Milan Kalahkan AC Milan, Suara Fans: Jadi Kita Di... Pucuklah!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Waduh, Ada Kasus Covid-19 Terbaru di Manchester United
Liga Inggris 21 Februari 2021, 20:00 -
Wahai Manchester United, Erling Haaland Minta Gaji Rp5.9 Miliar per Pekan!
Bundesliga 21 Februari 2021, 14:26 -
Wayne Rooney dan Para Pemain Manchester United yang Paling Kerap Menghadapi Newcastle
Liga Inggris 21 Februari 2021, 11:15 -
Jadwal dan Live Streaming Manchester United vs Newcastle, 22 Februari 2021
Liga Inggris 21 Februari 2021, 08:45 -
Manchester United vs Newcastle United: Raihan Solskjaer Ungguli Steve Bruce
Liga Inggris 21 Februari 2021, 08:33
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39