Dean Henderson Sukses Merebut Hati Ole Gunnar Solskjaer
Yaumil Azis | 20 Februari 2021 05:35
Bola.net - Dean Henderson menunjukkan performa yang apik sewaktu Manchester United menghadapi Real Sociedad di ajang Liga Europa baru-baru ini. Besar kemungkinan, ia akan kembali bermain saat bertemu Newcastle United akhir pekan ini.
Laga Premier League antara Manchester United melawan Newcastle United akan digelar pada Senin (22/2/2021) nanti. Berhubung pertandingan dimainkan di Old Trafford, maka the Red Devils akan bertindak sebagai tuan rumah.
Sebenarnya, pada posisi penjaga gawang, Solskjaer masih mempercayakan David De Gea sebagai pilihan utama. Namun tidak jarang pria berkebangsaan Spanyol tersebut melakukan beragam aksi blunder yang cukup fatal.
Salah satu contoh paling nyata adalah ketika Manchester United bertemu Everton di awal bulan Februari kemarin. dan sebenarnya, De Gea masih tetap menjadi pilihan utama usai pertandingan tersebut.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Henderson Buat Solskjaer Terkesan
Namun sepertinya, De Gea bakal tergeser oleh Henderson sebagai pengawal gawang Manchester United di laga kontra Newcastle. Sebab Solskjaer ternyata memendam kesan yang positif terhadap Dean Henderson.
Solskjaer memainkan Henderson saat Manchester United bertemu Real Sociedad pada Jumat (19/2/2021) kemarin. Ia mencatatkan clean sheet dan membantu the Red Devils menang dengan skor telak 4-0.
"Kami memilih tim pada hari Sabtu dan Dean sangat solid, bagus dalam melakukan sepakan dan dia bisa saja membuat assist untuk Marcus," ujarnya dalam konferensi pers jelang laga, seperti yang dikutip dari Metro.
"Dia punya kemampuan menggenggam bola yang bersih, juga bersih dalam melakukan operan pendek dan itu merupakan performa yang apik darinya," lanjutnya.
Belum Pasti Geser De Gea
Pujian di atas tidak serta merta membuat Henderson secara otomatis mendapatkan tempat dalam starting XI Manchester United kala melawan Newcastle. Sebab Solskjaer sendiri masih punya harapan besar terhadap De Gea.
"Dia [Henderson] menjadi semakin dewasa seiring waktu berjalan tapi saya punya penjaga gawang yang sangat, sangat bagus dalam diri David," tambahnya.
"Dia menyelamatkan kami saat menghadapi West Brom, jadi saya belum bisa berkata kepada anda. Saya selalu berbicara kepada pemain terlebih dahulu sebelum mengatakan siapa yang akan bermain, dan mereka akan mengetahuinya," tutup Solskjaer.
Siapapun yang ditugaskan sebagai penjaga gawang, ia harus membantu Manchester United meraih kemenangan. Sebab mereka sangat membutuhkan tambahan tiga poin agar bisa memangkas jarak dengan Manchester City di klasemen.
(Metro)
Baca Juga:
- Cavani Ingin Bertahan, Apa Langkah Manchester United Berikutnya?
- Solskjaer Minta Manchester United Lebih 'Berdarah-darah' Demi Mengejar City
- Derby Merseyside : 5 Alasan Everton Akan Jungkalkan Liverpool
- Usai Sociedad, MU Diprediksi Bakal Bekuk Newcastle
- Dean Henderson Tebar Psywar ke David De Gea, Apa Isinya?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Derby Merseyside : 5 Alasan Everton Akan Jungkalkan Liverpool
Liga Inggris 19 Februari 2021, 21:15 -
Usai Sociedad, MU Diprediksi Bakal Bekuk Newcastle
Liga Inggris 19 Februari 2021, 21:02 -
Dean Henderson Tebar Psywar ke David De Gea, Apa Isinya?
Liga Inggris 19 Februari 2021, 20:40 -
Dirk Kuyt: Sungguh Malang Nasibmu, Donny van de Beek!
Liga Inggris 19 Februari 2021, 20:20
LATEST UPDATE
-
Celah di Dua Kubu: Indonesia Tanpa Hilgers, Bahrain Kehilangan Bek Kanan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 16:29 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 15:53 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 15:52 -
Klasemen Sementara Formula 1 2025 Usai Seri China di Shanghai Park
Otomotif 23 Maret 2025, 15:51 -
Mees Hilgers dan SUGBK: Pertemuan yang kembali Tertunda
Tim Nasional 23 Maret 2025, 15:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39