Dean Henderson Pilih Nottingham Forest Karena Merasa Dicintai
Yaumil Azis | 2 Juli 2022 22:55
Bola.net - Teka-teki nasib Dean Henderson terjawab sudah. Kiper pelapis di Manchester United itu berlabuh ke Nottingham Forest dengan status pinjaman selama satu musim penuh.
Kabar kepergian Henderson dari skuad Si Setan Merah telah lama berhembus. Rumornya semakin kuat berhembus sebelum Premier League 2021/2022 berakhir.
Penyebabnya, kiper berusia 25 tahun itu kesulitan bersaing menembus tim utama Manchester United. Henderson selalu berada di bawah bayang-bayang David De Gea.
Alhasil, musim lalu, Henderson tidak sekali pun mendapat kesempatan bermain di Premier League. Padahal kualitasnya pernah teruji saat jadi kiper utama Sheffield United untuk promosi ke Premier League musim 2019/2020.
Merasa Dicintai
Steve Cooper jadi sosok paling berpengaruh atas kepindahan Henderson ke Nottingham Forest. Manajer tim berjuluk The Forest itu meyakinkan sang pemain dapat berkontribusi besar terhadap perjalanan tim musim depan.
"Percakapan dengan manajer (Steve Cooper), sangat luar biasa. Ketika saya berbicara dengannya, dia begitu hebat," kata Henderson.
"Saya merasa seperti dicintai dan saya tidak sabar bermain untuknya," tambah dia.
Ciptakan Momen Besar
Kedatangan Henderson ke Nottingham Forest disambut suka cita kedua belah pihak. The Forest memerlukan jasa kiper timnas Inggris itu untuk mentas di divisi teratas sepak bola Inggris musim depan.
Di sisi lain, Henderson tidak sabar untuk kembali unjuk gigi sebagai kiper pilihan utama. Bahkan, ia tidak sabar untuk menciptakan momen-momen bersejarah bersama tim.
"Ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para suporter untuk ucapan terima kasih yang saya terima," katanya seperti dilansir dari laman resmi Nottingham Forest.
"Saya tidak sabar untuk segera merayakan momen-momen brilian bersama tim ini di musim depan," ujarnya.
Sumber: Nottingham Forest Official
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ajax Umumkan Antony Alami Cedera, Jadi Direkrut Gak Nih, MU?
Liga Inggris 1 Juli 2022, 21:19 -
Waduh, Tiga Wonderkid MU ini Bakal Dilepas Erik Ten Hag?
Liga Inggris 1 Juli 2022, 18:46 -
Erik Ten Hag Turun Tangan agar MU Dapatkan Lisandro Martinez
Liga Inggris 1 Juli 2022, 18:37
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39