De Gea ke Madrid? Mourinho: Tidak Masuk Akal!
Asad Arifin | 12 Februari 2018 22:05
Bola.net - - Manajer Manchester United, Jose Mourinho berkomentar ihwal kabar transfer David De Gea yang akan pindah ke Real Madrid. Menurut Mourinho, kabar kepindahan kiper andalannya tersebut sangatlah tidak masuk akal.
Menyusul performa tidak stabil Keylor Navas, Madrid memang disebut membidik beberapa kiper baru. Kepa sudah pasti gagal digaet oleh Madrid. Sebagai ganti, Madrid pun disebut mengincar De Gea dan Thibaut Courtois.
Apakah menurut Anda, klub yang sedang berupaya mendatangkan pemain terbaik adalah klub yang akan menjual pemain terbaiknya? sergah Mourinho pada media yang bertanya soal rumor transfer De Gea, dikutip dari PA Sports.
Itu tidak masuk akal, tegas manajer asal Portugal.
De Gea sejatinya bukan kali ini saja dikaitkan dengan Madrid. Mantan kiper Atletico Madrid tersebut hampir setiap bursa transfer disebut menjadi incaran Los Blancos. De Gea sendiri nyaris pindah ke Madrid pada tahun 2015 silam.
Saat ini, kiper utama timnas Spanyol punya kontrak hingga tahun 2019 dan United dikabarkan berniat untuk memberi perpanjangan kontrak hingga tahun 2023 dengan menawarkan kenaikan gaji.
Kami harus mendatangkan pemain terbaik, jika ingin mencapai level yang tinggi. Itu yang kami lakukan dengan Alexis [Sanchez], [Nemanja] Matic, [Paul] Pogba dan lainnya, dan jangan biarkan pemain terbaik kami pergi, tutup Mourinho.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bukti Buruknya Kinerja Benzema vs Sociedad
Liga Spanyol 11 Februari 2018, 20:50 -
Video: Benzema Dihujat, Marcelo, Ronaldo, dan Kroos Kompak membela
Open Play 11 Februari 2018, 19:19 -
Performa Ronaldo Lawan Sociedad Diharap Terulang Lawan PSG
Liga Champions 11 Februari 2018, 16:53 -
Madrid dan PSG Punya Peluang Menang Sama Besarnya
Liga Champions 11 Februari 2018, 15:26 -
Zidane Yakin Ronaldo Yang Sedang On Fire Bakal Bikin PSG Cemas
Liga Spanyol 11 Februari 2018, 14:16
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39