De Gea Ancam Tinggalkan MU Secara Gratis

Editor Bolanet | 15 Juli 2015 07:55
De Gea Ancam Tinggalkan MU Secara Gratis
David De Gea (c) AFP
- David de Gea tidak senang dengan situasi yang tengah ia alami saat ini dan mengancam Manchester United, dengan mengatakan bahwa ia akan pergi dari klub musim panas mendatang dengan status free transfer, menurut laporan El Confidencial.

De Gea sudah berulang kali dikabarkan bakal hengkang dari MU untuk pindah ke Real Madrid di bursa transfer musim panas kali ini. Namun Los Blancos menolak untuk membayar 35 juta poundsterling seperti yang diminta oleh Setan Merah, lantaran sang kiper hanya tinggal menyisakan satu tahun di kontraknya saat ini.

Situasi makin rumit lantaran De Gea kini justru tengah berada bersama skuat United yang akan menggelar tur pra-musim di Amerika Serikat. Hal tersebut membuat pria Spanyol gerah dan memutuskan akan pergi dari klub di musim panas berikutnya, meski dengan status free transfer, yang tentunya bakal merugikan tim asuhan Louis van Gaal.

Madrid sendiri saat ini memang wajib mendatangkan satu kiper anyar, usai mereka resmi melepas sang kapten, Iker Casillas, ke klub Portugal - FC Porto, pekan lalu. [initial]

 (con/rer)